Nasional

JK, Gatot, dan Cak Imin Cawapres Muslim Terpopuler di Survei Puspek

21
×

JK, Gatot, dan Cak Imin Cawapres Muslim Terpopuler di Survei Puspek

Sebarkan artikel ini

JAKARTA (Suarapubliknews.net) – Nama Abdul Muhaimin Iskandar dinilai sebagai tokoh representasi Islam lewat survei yang dilakukan oleh Pusat Kajian Pembangunan dan Pengelolaan Konflik (Puspek).

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut meraih 18,2 persen, unggul atas Joko Widodo (14,7 persen), Prabowo Subianto (12,3 persen), Mahfud MD (11,1 persen), Habib Rizieq Shihab (5,6 persen), dan Said Agil Siradj (5,0 persen).

Cak Imin, sapaan Muhaimin juga meraih peluang tinggi sebagai wakil presiden (cawapres), dengan tingkat keterpilihan sebesar 13 persen. Cak Imin berada di atas Agus Harimurti Yudhoyono (AHU) yang memperoleh 10,4 persen, dan Anies Baswedan sebesar 7,4 persen.

Di atas Cak Imin, terdapat nama Wakil Presiden RI Jusuf Kalla dengan perolehan 15,3 persen. Sementara di posisi teratas dipegang oleh Gatot Nurmantyo dengan 18,4 persen.

Saat dipasangkan dengan Joko Widodo lewat simulasi tiga kandidat capres-cawapres, peluang terpilihnya Jokowi-Cak Imin mencapai 41 persen. Jauh melampaui Prabowo-Zulkifli Hasan sebesar 26,3 persen, dan Gatot-Anies 6,4 persen.

Sedangkan jika hanya ada dua kandidat capres dan cawapres pada pemilihan presiden (pilpres) 2019, peluang Jokowi-Cak Imin sebesar 42 persen. Sementara Prabowo-Anies menempel tujuh persen di bawahnya dengan 35,7 persen.

Survei Menakar Arah Pemilih Islam: Menuju Pemilu 2019 menggunakan pendekatan kuantitatif. Data dikumpulkan melalui wawancara tatap muka (face to face) kepada 1.200 responden Muslim terpilih di 29 provinsi selama 12-26 Juni 2018. (q cox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *