Bisnis

Perluas Terminal, Bandara Juanda Gelar Tenant Gathering

86
×

Perluas Terminal, Bandara Juanda Gelar Tenant Gathering

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews.net) – Dinobatkan sebagai The 3rd World Best Airport by Size 15-25 million penghargaan bergengsi dunia Airport Service Quality (ASQ) Awards 2017 oleh Airports Council International (ACI), Bandara Juanda terus meningkatkan pelayanan jasa kebandarudaraan yang mengutamakan aspek safety, security, service, and compliance (3S 1C).

Direktur Pemasaran dan Pelayanan PT Angkasa Pura I (Persero) Devy Suradji mengatakan pada 2017 lalu, trafik penumpang di Bandara Juanda mencapai 20,1 juta orang. Pada 2018 ini, trafik penumpang di Bandara Juanda diprediksi mengalami peningkatan menjadi 21,2 juta penumpang, tumbuh 5,5%.

“Angka 20 jutaan penumpang setiap tahunnya di Bandara Juanda ini merupakan pasar potensial bagi para pemilik bisnis ritel. Seiring dengan rencana pengembangan Bandara Juanda Surabaya hingga tahun 2021, karena itu kami mengundang para pemilik bisnis dan merek untuk hadir sebagai tenant di Bandara Juanda Surabaya untuk memberikan pelayanan kepada penumpang dan tumbuh bersama Angkasa Pura I,” katanya.

Dengan adanya pembangunan yang juga terkait terminal khusus jamaah umrah yang berada pada bagian sisi timur Terminal 1 Bandara Juanda ini tentunya akan membawa konsekuensi pada perubahan letak para “tenant” yang selama ini bekerja di dalam lingkungan Bandara Juanda.

“Tentu perlu sosialisasi agar mereka bisa makin meningkatkan hubungan bermitra dengan kami,” lanjut Devy.

Co General Manager PT Angkasa 1 Juanda Yudi Maisa, Rabu (24/10) mengatakan, untuk pembangunan tersebut pihaknya mengivestasikan dana sekitar Rp750 miliar.

“Rencananya akan dibangun sejak Februari 2019 sampai dengan akhir tahun 2019 dengan menambah empat sampai lima ‘gate’ dari 12 ‘gate’ yang sudah ‘existing’ saat ini,” katanya.

Ditambahkan tidak hanya bagian sisi timur untuk umrah yang dilakukan pembangunan, pihaknya juga melakukan pembangunan sisi barat terminal 1 Bandara Juanda.

“Selain itu, kami juga berencana membangun tempat parkir yang lokasinya di sisi timur lahan parkir yang ada saat ini. Pembangunan dilakukan bertahap, yang pertama membangun terminal umrah dulu,” tambah Yudi. (q cox, Tama Dinie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *