Nasional

Pererat Tali Silaturahmi, Pemkab Tanbu Gelar Safari Ramadhan dengan Masyarakat

60
×

Pererat Tali Silaturahmi, Pemkab Tanbu Gelar Safari Ramadhan dengan Masyarakat

Sebarkan artikel ini

TANAH BUMBU (Suarapubliknews) – Safari Ramadhan kepada masyarakatnya telah menjadi agenda rutin selama puluhan tahun bagi Pemkab Tanah Bumbu, karena dinilai sebagai ikhtiar untuk lebih mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat.

Hal ini sesuai dengan yang disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Tanbu pada acara buka puasa bersama pada Rabu (15/5/19) di Angsana.

“Safari Ramadhan ini merupakan ikhtiar jajaran Pemkab Tanbu untuk lebih mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat Bumi Bersujud,” ujar Sekda.

“Oleh sebab itu setiap kegiatan safari Ramadhan ini selalu diikuti bukan saja oleh pejabat Eselon II, III, dan IV, namun juga diikuti oleh para staf di SKPD masing – masing,” beber Rooswandi

Dengan turun ke masyarakat, maka kita dapat langsung melihat program apa yang sesuai dan dapat digelontorkan kepada masyarakat melalui anggaran pemerintah.

“Komitmen itu dapat dilihat dari pesatnya pembangunan yang nampak di Tanah Bumbu. Terutama di bidang infrastruktur, pendidikan dan kesehatan,” ucapnya

Dan saat ini sedang berlangsung pengerjaan jalan Angsana yang menelan anggaran dari pemerintah pusat kurang lebih 50 milyar,” terangnya

Sedangkan dalam upaya menjadikan Tanah Bumbu sebagai poros maritim sebagaimana visi misi Bupati, maka pembangunan juga turut dilakukan di wilayah pesisir.

“Pembangunan masyarakat nelayan menjadi target dalam mewujudkan misi tersebut. Membangun sektor pariwisata di wilayah Angsana tentunya akan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat pesisir,” imbuhnya.

Rooswandi mengingatkan jajaran SKPD untuk memberikan pelayanan terbaiknya.

“Melalui peningkatan kualitas pelayanan, kita wujudkan Tanah Bumbu Hebat. Mari kita jadikan Ramadhan tahun ini sebagai salah satu titik tolak pembangunan daerah dalam upaya mensejahterakan masyarakat Bumi Bersujud,” ajak Sekda kepada yang hadir. (q cox, Imran)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *