TANAH BUMBU (Suarapubliknews.net) –Kabupaten Kabupaten Tanah Bumbu telah membuktikan keseriusan dalam mengimplementasikan program pemberdayaan perempuan yang tercermin dari keberhasilan meraih berbagai prestasi.
Tahun 2017 ini kecamatan Simpang Empat mewakili Kabupaten Tanah Bumbu dan sekaligus mewakili Provinsi Kalimantan Selatan berhasil meraih peringkat ke tiga kejuaraan lomba Usaha Peningkatan Penghasilan Keluarga Sejahtera UPPKS tingkat Nasional.
Keberhasilan yang di raih UPPKS MA-HAR Desa Sejahtera Kecamatan Simpang Empat Kab.Tanbu ditandai dengan penyerahan penghargaan dari Kepala BKKBN pusat dr. Surya candra surapaty Mph.Phd kepada ketua kelompok UPPKS MA-HAR di Hotel Horison Jawa Barat belum lama tadi.
“Dalam persiapan mengikuti lomba ini kami terus memberikan pembinaan administrasi, perbaikan cara kemasan hasil olahan dari serba ikan yang dilakukan para anggota UPPKS MA-MAR sementara hal itu sudah dilakukan para kelompok sebagai bagian usaha mereka,”terang Kepala Dinas Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab.Tanbu. Narni. SKM
Menurutnya keberhasilan ini merupakan kerja keras semua pihak mulai dari PKK desa PKK Kecamatan dan PKK Kabupaten hingga mengantarkan kelompok UPPKS ke tingkat Nasional.
Poin penting indikator dalam kelompok adalah anggota harus mengikuti program KB, lanjut Narni, Indikator penilaiannya, UPPKS MA-HAR bisa menularkan keterampilan kerajinan pembuatan hasil olahan ikan kepada kelompok lain yang ada disekitarnya.
“Jadi masyarakat yang terlibat dalam KB, masuk dalam kelompok UPPKS itu. implikasinya dapat meningkatkan taraf ekonomi masyarakat sekitar,” tandasnya.(q cox, Imran)