Bisnis

Pasar Tiban Mlaku Mlaku Nang Toenjoengan Dukung Gerakan Selasa Berkebaya

68
×

Pasar Tiban Mlaku Mlaku Nang Toenjoengan Dukung Gerakan Selasa Berkebaya

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews) – Gerakan Berkebaya Nasional yang diinisiasi pemerintah mendapat respon postif desainer kenamaan Indonesia, Anne Avantie. Hal ini diwujudkan dalam gelaran Pasar Tiban ke 26 yang mengambil tema ‘Mlaku-Mlaku Nang Toenjoengan’.

Anne Avantie mengatakan, Pasar Tiban yang digelar di Atrium Tunjungan Plaza 6 ini bertujuan untuk mendukung kampanye “Gerakan Berkebaya Nasional” yang sekaligus juga menyapa perempuan-perempuan hebat di Kota Surabaya.

“Ini untuk mendukung langkah pemerintah gerakan selasa berkebaya. Para perempuan tetap bebas berkreasi tanpa meninggalkan budaya bangsa. Kebaya sebagai salah satu busana nasional tetap dapat tampil modern,” katanya.

Menurutnya berkebaya bisa dikenakan dalam berbagai acara dan tersedia dalam berbagai bahan yang lebih nyaman. Kebaya tidak hanya berbahan broukat. “Sekarang kebaya ada yang juga terbuat dari kain sutra dengan model ready to wear sehingga dapat dikenakan kapan saja, Bahkan perempuan berhijabpun dapat berkebaya sela,a tidak melanggar norma dan keyakinan,” terag Anne.

Dalam gelaran Pasar Tiban kali ini menggandeng Dharma Pertiwi Daerah E Jawa Timur, Dharma Wanita Persatuan Surabaya, juga para satuan polisi pamong praja (Satpol PP) dalam trunk show ‘Baju Ikrar, Baju Nasional’.

Busana-busana dengan beragam warna seperti kuning, biru, hitam, hijau, merah muda, dan lain sebagainya dikenakan dan dipamerkan di atas panggung. “Melalui ini, kami juga ingin memberikan tauladan untuk mengenakan kebaya sebagai cerminan bangsa,” tandasnya. (q cox, Tama Dinie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *