SURABAYA (Suarapubliknews) – Tri Rismaharini Wali Kota Surabaya terus menjadi gunjingan masyarakat, media dan netizen dunia maya, karena disebut-sebut masuk dalam jajaran Menteri di kabinet Jokowi jilid 2.
Terbaru, Risma Wali Kota dikabarkan secara mendadak harus pulang dan meninggalkan sejumlah agendanya di Jerman, yang kemudian terbang menuju Jakarta.
Tidak hanya itu, info ini juga diperkuat dengan beredarnya foto Risma Wali Kota di Jakarta yang sedang mengenakan baju putih layaknya sejumlah tokoh nasional yang akan menghadap Presiden untuk menerima tawaran jabatan Menteri.
Namun beberapa saat lalu Wakil Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana mengatakan jika posisi Risma Wali Kota berada di Jakarta karena sedang perjalanan transit dari Jerman ke Surabaya.
“Bu Risma di Jakarta itu kan karena transit dari Jerman,” jawab WS-sapaan akrab Whisnu Sakti Buana kepada sejumlah wartawan. Senin (21/10/2019).
Saat ditanya apakah keberadaan Risma di Jakarta karena dipanggil Presiden. “Owh saya tidak tau kalau soal itu. Yang saya tau, keberadaan Bu Risma di sana karena transit dari Jerman,” jawab WS. (q cox)
Foto: Beberapa foto Risma saat berada di Jakarta yang beredar di sejumlah media sosial