SURABAYA (Suarapubliknews) – Suproter asal Surabaya tetap memberikan ucapan selamat sekaligus memberikan apresiasi terhadap perjuangan Timnas Indonesia U-23, meski akhirnya dikalahkan Timnas Vietnam dalam putaran final sepakbola SEA Fames 2019.
“Timnas Indonesia tetap bermental juara karena berhasil menyabet medali perak di SEA Fames 2019. Soal menang kalah itu biasa, namun semangat perjuangan putra-putra terbaik bangsa wajib di apresiasi,” ucap Paksi Brewok, salah satu pecinta olah raga sepak bola asal Surabaya yang kini menyandang lisensi D nasional kepelatihan.
Paksi mengakui jika secara teknikal tim, Vietnam memang terlihat lebih baik dibanding Timnas Indonesia yang terbiasa dengan menyerang dari arah sayap karena menggunakan formasi 4-3-3.
“Tim Vietnam lebih banyak menunggu dan bertahan dari serangan sayap timnas. Formasi Vietnam yang awalnya 5-3-2, tetapi saat menyerang bertransisi menjadi 4-3-3, sehingga lini tengah dibuat tidak berkembang oleh Vietnam, karena menumpuk pemainnya di lini tengah dan belakang,” terangnya.
Menurut Paksi, kondisi timnas Indonesia semakin buruk, manakala Evan Dimas mendapatkan tekel horor dari pemain Viatenam Doan Van Hau, yang kemudian digantikan oleh Syahrian Abimanyu di menit 20.
“Dengan pergantian ini membuat cara menyerang timnas berubah, karena visi bermain antara Evan Dimas dan Syahrian Abimanyu sangat berbeda. Utamanya soal menjaga keseimbangan di lini tengah,” tuturnya.
Paksi mengatakan jika gol pertama yang berhasil diraih Vietnam karena kelemahan timnas Indonesia dalam mengantisipasi bola mati.
Diketahui, di babak final sepakbola SEA Fames 2019 akhirnya timnas Vietnam berhasil menumbangkan Timnas Indoensia dengan skor 3-0. (q cox)
Berikut adalah susunan pemain Timnas Indonesia dan Vietnam:
Indonesia:
1. Nadeo Argawinata, 2. Bagas Adi Nugroho, 5. Bagas Adi Nugroho, 14. Asnawi Mangkualam, 11. Firza Andika, 7. Zulfiandi, 6. Evan Dimas Darmono (Syahrian Abimanyu 25′), 16. Sani Rizki Fauzi, 8. Witan Sulaeman, 15. Saddil Ramdani, 20. Osvaldo Haay
Vietnam:
30. Nguyen Van Toan, 3. huynh Tan Sinh, 4. Ho Tan tai, 5. Doan Van Hau, 21. Nguyen Duc Chien, 18. Nguyen Thanh Chung, 8. Nguyen Troang Hoang, 16. Do Hung Dung, 14. Nguyen Hoang Duc, 22. Nguyen Tien Linh, 9. Ha Duc Chinh