SURABAYA (Suarapubliknews) – Turut meringankan beban warga terdampak covid-19, puluhan awak media yang tergabung dalam Komunitas Media Pengadilan-Kejaksaan (KOMPAK) kembali melakukan kegiatan sosial.
Kali ini, kegiatan sosial yang diberi tajuk ‘Kompak Peduli’ itu digelar ditengah pandemi virus Covid-19 yang sedang melanda Indonesia bahkan dunia.
Memperhatikan protokol kesehatan yang telah ditentukan pemerintah, para wartawan yang biasa bertugas di pengadilan dan kejaksaan ini membagikan puluhan paket bahan pangan berupa beras.
Sebagai target sasarannya adalah kalangan masyarakat ekonomi pra sejahtera terdampak pandemi.
“Pada tahap awal, kita telah bagikan sebanyak 50 paket beras kepada masyarakat yang ada di sekitar Pengadilan Negeri Surabaya. Insyaallah pada tahap berikutnya kita bisa berbuat lebih banyak lagi,” ujar Ketua Umum Kompak, Budi Mulyono, Selasa (22/4/2020).
Budi berharap, dalam kondisi seperti saat ini, bantuan yang pihaknya salurkan akan lebih berasa manfaatnya. “Seperti yang kita tahu, pada kalangan masyarakat ekonomi tertentu, wabah ini menambah dampak beban yang berat pada kondisi dapur mereka,” ujarnya.
Budi menambahkan, program ini murni berjalan dari kantong pribadi para anggotanya.
“Setiap minggu kita mengumpulkan donasi melalui program ini. Murni partisipasi dari para pengurus dan anggota KOMPAK, tanpa melibatkan anggaran dari instansi pemerintahan manapun. Setiap minggu juga donasi tersebut langsung kita salurkan,” bebernya.
Terpisah, Hariono (48) yang kesehariannya berprofesi sebagai penjaja koran ini merasa bersyukur adanya pembagian paket beras. Menurutnya, tali asih dari Kompak tersebut bisa meringankan beban kebutuhannya di tengah pandemi ini.
“Alhamdulillah saya merasa bersyukur, bisa meringankan beban saya. Selama ini saya belum memiliki kesempatan menikmati bantuan langsung yang diberikan pemerintah,” ungkapnya. (q cox)