Pemerintahan

Ultah ke 56, Risma Dapat Kado Kue Miniatur Siola dan Lampu Hias Kreasi Warga Eks Lokaliasi

71
×

Ultah ke 56, Risma Dapat Kado Kue Miniatur Siola dan Lampu Hias Kreasi Warga Eks Lokaliasi

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews.net) – Puluhan pejabat di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mulai dari sekretaris daerah (sekda), asisten sekda, kepala dinas hingga beberapa camat, berkumpul di ruang kerja wali kota di Balai Kota Surabaya, Sabtu (25/11/2017) siang.

Mereka berkumpul bukan untuk menghadiri agenda formal. Tetapi untuk menghadirkan kejutan ulang tahun bagi Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini yang baru kembali dari melakukan sidak gorong-gorong di beberapa titik sejak pagi.

Selain mendapat “hadiah” lagu ulang tahun dan doa, wali kota juga mendapatkan kejutan sebuah kue tart miniatur gedung Siola berukuran jumbo. Siola merupakan salah satu gedung sarat sejarah di Surabaya yang oleh Wali Kota Tri Rismaharini difungsikan sebagai pusat pelayanan publik dan juga co-working space untuk anak-anak muda yang memiliki passion di bidang startup.

“Karena bulan ini ibu (wali kota) berulang tahun, kami staf Pemkot Surabaya bersama OPD dan juga camat, memiliki ide untuk memberikan kejutan. Dan, Siola ini kan kini menjadi salah satu ikon Surabaya setelah difungsikan sebagai mal pelayanan publik oleh ibu,” jelas Kabag Humas Pemkot Surabaya, Muhamad Fikser.

Selain kue miniatur Siola, wali kota yang telah meraih banyak penghargaan internasional ini juga mendapat kado berupa lampu hias bergambar replika dirinya bertuliskan “Pemimpin dengan Nurani”. Kado tersebut merupakan hasil kreasi warga eks kawasan lokalisasi Dolly yang kini telah berdaya usaha dan diserahkan oleh Camat Sawahan, M.Yunus.

Sejak lokalisasi Dolly dialihfungsi oleh Pemkot Surabaya pada Juni 2014 lalu, beberapa warga di sana yang telah mendapatkan pelatihan usaha dari Pemkot, kini telah mandiri dan bertumbuh menjadi pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) sukses.

“Saya senang sekali, warga di sana punya kemauan untuk sukses. Ditantang sedikit (untuk sukses), langsung keluar kreativitasnya. Jadi berpikirnya nggak linier tetapi out of the box,” ujar wali kota.

Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini genap berulang tahun ke-56 pada 20 November lalu. Namun, ucapan ulang tahun secara langsung baru bisa disampaikan pejabat Pemkot Surabaya pada hari ini karena sebelumnya ketika di hari jadinya, wali kota tengah menghadiri beberapa acara di Eropa. Salah satunya diundang menghadiri agenda Startup Nations Summit 2017 di Tallin, Estonia.

Ditanya wartawan perihal harapannya di ulang tahunnya yang ke-56 tahun, wali kota alumnus ITS ini berharap warga Surabaya bisa lebih baik dan semakin sejahtera. Menurut wali kota, pembangunan infrastruktur di Surabaya, juga dimaksudkan untuk bisa mempercepat tercapainya kesejahteraan masyarakat Kota Pahlawan.

“Saya pengen warga Surabaya lebih sejahtera. Macam-macam sejahteranya. Kami bangun infrasruktur itu agar lebih cepat sejahteranya,” harap wali kota. (q cox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *