NasionalPemerintahan

Enam SKPD Pemkab Tanah Bumbu Ikuti Ekspos Kebencanaan

91
×

Enam SKPD Pemkab Tanah Bumbu Ikuti Ekspos Kebencanaan

Sebarkan artikel ini

TANAH BUMBU (Suarapubliknews) – Ekspos Penyusunan Analis Data Informasi Kelompok Rentan dan Baseline Data Prabencana digelar. Program dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Bumbu (Kab Tanbu) itu digelar di aula BPBD Selasa (02/11/2021).

Ada beberapa SKPD yang melakukan ekspos yaitu, Bappeda, Dinas Perkimtan, Dinas PUPR, Dinas Pertanian, Dinas Perikanan dan BPBD sendiri.

Kalak BPBD, Eryanto Rais menjelaskan, sejak pemerintah daerah bertanggung jawab dalam urusan penanggulangan bencana bersama masyarakat dan dunia usaha, maka usaha penanggulangan bencana harus dilakukan secara terpadu, terarah dan terkoordinasi sejak dari awal penetapan arah kebijakan pembangunan.

Agar bencana yang terjadi bisa ditanggulangi dengan baik dan terhindar dari jatuhnya korban/jiwa manusia, kerusakan lingkungan, kerugian harta benda dan dampak psikologis lainnya.

Eryanto berharap, Penyusunan Analis Data Informasi Kelompok Rentan dan Baseline Data Prabencana yang disusun nanti akan menggambarkan kerusakan, kerugian, serta kebutuhan pasca bencana secara cepat, tepat, terukur dan menyeluruh.

Diantara data dan informasi yang dihasilkan yaitu, daerah rawan bencana di Kecamatan Kusan Hulu baik aset properti, jiwa manusia hingga sektor ekonomi dan sosial. (q cox, Imran)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *