Nasional

Lava Meleleh, Warga Sekitar Gunung Agung Diminta untuk Waspada dan Bergeser (video)

98
×

Lava Meleleh, Warga Sekitar Gunung Agung Diminta untuk Waspada dan Bergeser (video)

Sebarkan artikel ini

BALI (Suarapubliknews.net) – Letusan Gunung Agung terjadi 3 kali yakni pada pukul 06:19 Wita, 06:41 Wita, dan 06:55 Wita dengan tinggi kolom abu mencapai 2.000 meter di atas puncak kawah.

Dari rekaman perbincangan dan laporan warga bernama Putu melalui radio komunikasi, kondisi lava Gunung Agung telah meleleh, dan warga sekitar diminta untuk waspada dan bergeser ke wilayah yang lebih aman.

“Terlihat di pangkal kolom abu telah muncul api, dan lavanya meleleh di bagian Timur, mohon di informasikan kepada warga setempat untuk tetap berhati-hati dan segera bergeser tempat yang lebih aman,” ucap Putu dikutip dari rekaman radion komunikasi. Senin (2/7/2018). (q cox, Topan)

Berikut rekaman video radio komunikasinya:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *