Nasional

Singapura, Destinasi Ramah Muslim untuk Petualangan Seru

371
×

Singapura, Destinasi Ramah Muslim untuk Petualangan Seru

Sebarkan artikel ini

JAKARTA (Suarapubliknews) ~ Laporan Mastercard-Crescentrating Global Muslim Travelling Index 2024 yang baru dirilis bulan Mei 2024 kembali menempatkan Singapura dalam peringkat teratas di antara negara non OKI (Organisasi Kerjasama Islam) sebagai destinasi ramah Muslim, termasuk bagi para wanita.

Division President Southeast Asia Mastercard Safdar Khan mengatakan penelitian dari Mastercard Economics Institute menunjukkan bahwa jumlah penumpang melonjak dengan sembilan dari sepuluh hari rekor pengeluaran tertinggi di industri pelayaran dan maskapai penerbangan global terjadi pada tahun ini.

Di tengah lonjakan perjalanan global ini, Asia Tenggara muncul sebagai salah satu pemenang utama. Temuan ini selaras dengan Mastercard-CrescentRating Global Muslim Travel Index tahun ini, di mana Singapura menduduki peringkat pertama untuk destinasi non-OKI.

Kawasan ini menyaksikan peningkatan yang luar biasa, karena Asia Tenggara tidak hanya menarik lebih banyak wisatawan, tetapi para pengunjung juga memperpanjang masa tinggal mereka dan menyuntikkan lebih banyak uang ke dalam ekonomi lokal melalui peningkatan pengeluaran di destinasi pilihan mereka.

“Pada Maret 2024, kami melihat wisatawan rata-rata menghabiskan sekitar satu hari lebih banyak untuk berlibur per perjalanan dibandingkan sebelum COVID-19, sementara pengeluaran untuk kategori pakaian dan makanan telah menunjukkan peningkatan yang substansial dibandingkan satu tahun yang lalu,” katanya.

Pada tahun 2023, Singapura menyambut 13,6 juta wisatawan mancanegara, dengan 2,3 juta pengunjung berasal dari Indonesia, menjadikannya salah satu destinasi favorit bagi warga Indonesia.

Selain itu, Singapura juga meraih gelar ” Most Diverse Halal Dining City of The Year” dari CrescentRating. Pengakuan ini menegaskan bahwa perpaduan teknologi, pariwisata berkelanjutan, pilihan kuliner Halal yang beragam, serta tingkat kenyamanan menjadikan Singapura mendapatkan penghargaan tersebut.

Beberapa alasan Singapura perlu ada di bucket list liburan diantaranya lanskap kuliner di Singapura mencerminkan keragaman penduduknya, di mana budaya dan passion bertemu, menghasilkan eksplorasi kuliner yang unik dan menyenangkan.

Perpaduan kuliner tradisional dan internasional yang tersedia, membawa wisatawan dalam perjalanan tak terduga. Ragam pilihan makanan halal dari berbagai budaya membuat wisatawan Muslim dapat menikmati berbagai santapan lezat, termasuk yang ditawarkan di beberapa restoran halal Michelin Bib Gourmand, seperti Hajah Maimunah dan Bismillah Biryani.

Pengalaman halal di Singapura tidak hanya terbatas pada kenikmatan kuliner, tetapi juga mencakup fasilitas ibadah yang nyaman dan masjid-masjid bersejarah dengan cerita menarik. Sebagai contoh, Masjid Al-Falah menyediakan tempat yang nyaman bagi umat Muslim untuk beribadah saat berbelanja dan berwisata di Orchard Road.

Selain itu, masjid-masjid bersejarah seperti Masjid Hajjah Fatimah menawarkan narasi yang menarik. Dibangun pada tahun 1845 oleh filantropis Hajjah Fatimah, masjid ini merupakan masjid lokal pertama yang dinamai dari seorang wanita. Menara masjid yang unik dengan empat tingkat, miring sekitar enam derajat, membuatnya dijuluki ‘menara miring’ Singapura.

Selain itu, Masjid Sultan, salah satu masjid terbesar di Singapura, menampilkan desain yang menggabungkan elemen tradisional India dan Islam, serta beberapa fitur arsitektur Eropa. Kubah emasnya yang besar, dihiasi dengan ujung-ujung botol kaca yang disumbangkan oleh penduduk Muslim Singapura berpenghasilan rendah pada tahun 1824, menambah kekayaan sejarah dan budaya masjid ini. Masjid Sultan yang memesona

Bagi keluarga Muslim, Singapura menawarkan beragam pengalaman ramah keluarga yang memenuhi kebutuhan keluarga. Mulai dari fasilitas ibadah di atraksi keluarga populer hingga berbagai pilihan kuliner halal, para keluarga dapat menjelajahi Singapura dengan mudah dan nyaman. (q cox, tama dini)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *