SURABAYA (Suarapubliknews) ~ Menyambut bulan suci Ramadan 1447 Hijriah, EXCOTEL Design Hotel Surabaya kembali menghadirkan rangkaian kegiatan bertema Ramadan yang menitikberatkan pada pengalaman kebersamaan dan nilai spiritual.
Program tahunan bertajuk Amazing Ramadan ini dirancang sebagai bagian dari upaya menghadirkan suasana berbuka puasa yang tidak hanya berorientasi pada kuliner, tetapi juga pada penghayatan makna Ramadan.
Director of Sales & Marketing EXCOTEL Design Hotel Surabaya, Ade Kristanti, menyampaikan bahwa program Ramadan tersebut dikonsep sebagai sebuah perjalanan spiritual. “Ramadan merupakan momentum refleksi dan kebersamaan yang perlu dihadirkan secara utuh dalam setiap pengalaman yang ditawarkan,” katanya.
Kegiatan tersebut berlangsung di area The Ramoe Palette of Asia dan Anios Restaurant, dengan konsep yang mengedepankan suasana hangat, religius, dan nyaman. Fleksibilitas ruang memungkinkan program ini diikuti oleh berbagai kelompok, mulai dari keluarga, komunitas, hingga kegiatan korporasi.
Dari sisi kuliner, sajian berbuka puasa mengombinasikan hidangan Nusantara dan Timur Tengah yang disajikan secara bergantian. Ragam menu tradisional hingga oriental dihadirkan sebagai bagian dari tradisi berbuka yang kaya rasa dan merepresentasikan keberagaman budaya kuliner Ramadan.
Lebih dari sekadar kegiatan bersantap, Amazing Ramadan juga dilengkapi dengan rangkaian aktivitas religius. Beberapa di antaranya adalah pertunjukan show bukhur, pembagian air zam-zam, serta pelaksanaan salat tarawih berjamaah. Rangkaian ini dirancang untuk menciptakan suasana yang khusyuk dan memperkuat nilai kebersamaan selama bulan suci.
Kolaborasi dengan Shafira Tour & Travel turut melengkapi rangkaian kegiatan melalui pendampingan aktivitas keagamaan. Owner Shafira Tour & Travel, Andi Alamsyah, menilai kolaborasi ini bertujuan menghadirkan pengalaman Ramadan yang lebih bermakna, dengan menekankan nilai ibadah dan kebersamaan.
Sebagai bentuk apresiasi, program ini juga menghadirkan pembagian doorprize bagi para peserta selama periode Ramadan. Seluruh rangkaian kegiatan akan berlangsung sepanjang Ramadan, mulai pertengahan Februari hingga Maret 2026.
Melalui Amazing Ramadan, EXCOTEL Design Hotel Surabaya berupaya menghadirkan suasana Ramadan yang tidak hanya menjadi tradisi tahunan, tetapi juga ruang untuk mempererat silaturahmi, memperdalam spiritualitas, dan menciptakan pengalaman yang relevan dengan makna bulan suci. (q cox, tama dini)












