Bisnis

AV Shunt Luncurkan Aplikasi Kesehatan Penanganan Hemodialysis

54
×

AV Shunt Luncurkan Aplikasi Kesehatan Penanganan Hemodialysis

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews) – Guna mensosialisasikan aplikasi kesehatan tentang peningkatan kesehatan Ginjal, AV Shunt Indonesia mengelar seminar bertajuk Peningkatan Kesehatan Ginjal melalui Penanganan Akses Hemodialysis Yang Optimal dan Paripurna pada Sabtu 02/03/2019 di RS Husada Utama.

dr.Niko Azhari Hidayat,Sp.BTKV(K)VE FIHA pendiri sekaligus konseptor AV Shunt Indonesia mengatakan applikasi itu dibuat seiring dengan keterbelakangan masyarakat akan informasi cuci darah (hemodialysis) yang baik, gagal operasi dan infeksi bagi penderita penyakik ginjal kronis.

“Masyarakat kita sekarang melek informasi, kuncinya di infomasi” jelasnya.

Niko menambahkan melalui applikasi ini masyarakat mendapatkan kemudahan akses terutama informasi problem akses cuci darah dalam gagal ginjal” terangnya.

Masyarakat dapat pula langsung berkonsultasi dengan dokter spesialis. “Ada Dokter bedah TKV yang mengatasi pembuluh darah dan dokter neufrolog yang intens merawat pasien cuci darah dan rawat HD (Hemodialysis)” pungkasnya.

Sementara itu dr. Herjunianto SpPD MMRS dokter ginjal dan hypertensi diacara yang sama menambahkan, kalau antrian pasien hemodialysis di rumah sakit selalu penuh. Padahal sekarang ini makin banyak rumah sakit yang mendirikan layanan hemodialysis.

“Dengan semakin banyaknya masyarakat yang mendapatkan informasi akan problem akan penyakit gagal ginjal kronis membuat pasien semakin mandiri. Ini sangat diperlukan karena tidak setiap saat bisa bertemu dokter untuk konsultasi” pungkasnya.

AV Shunt adalah prosedur pembedahan dilengan untuk pembuatan akses vaskular untuk cuci darah pada pasien penyakit ginjal kronis. Acara seminar itu diikuti oleh ratusan pasien yang diakhiri dengan pemeriksaan USG di lengan kepada pasien. Selain untuk mapping sebelum operasi pemeriksaan USG ini juga berguna untuk melihat komplikasi pasca operasi. (q cox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *