Nasional

Bupati Mardani H Maming: Katakan Tidak Pada Hoax

128
×

Bupati Mardani H Maming: Katakan Tidak Pada Hoax

Sebarkan artikel ini

TANAH BUMBU (Suarapubliknews.net) – Menyikapi banyaknya konten palsu di media sosial, Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) berinisiatif membuat seruan kepada masyarakat untuk mewaspadai merebaknya konten Hoax di berbagai Media lintas jagat maya.

Seruan anti Hoax tersebut secara langsung di komando Bupati Tanbu Mardani H Maming usai Senam Pagi antar SKPD di Halaman kantor Bupati Jumat (17/03).

“Saya Bupati Tanah Bumbu Mardani H.Maming, katakan tidak pada HOAX,” seru Bupati, dengan suara serentak diikuti sejumlah Staf dan pejabat dilingkup Pemkab Tanbu serta puluhan pelajar yang turut berpartisipasi dalam deklarasi itu.

Kepala Dinas Komunikasi Dan Informatika Kab.Tanbu Ardiansyah.S.Sos menjelaskan. Seruan Bupati itu merupakan bentuk ajakan kepada masyarakat agar lebih kritis menyikapi konten berita di media sosial.

Sebab kata Ardi, konten palsu akan menggiring pembaca pada opini yang dianggap menyesatkan.

Lanjutnya, Hoax itu rentan terhadap perpecahan, disitu pula mengandung ujaran kebencian, serta pemutar balikan fakta dengan upaya menggiring pembaca untuk mengikuti berita bohong itu.

“Melalui seruan Bupati ini diharapkan kita dapat mewaspadai dan mengenali berita Hoak, dengan cara mengetahui lebih dalam sumber media yang benar benar terpercaya,”jelasnya.(q cox, Imran)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *