SURABAYA (Suarapubliknews) – Hari raya Idul Fitri Identik dengan baju baru. Biasanya busana yang dipakai di hari raya tak jauh dari kaftan atau gamis. Padahal, kreatif memadupadankan busana di hari raya bisa membuat tampilan kita lebih segar dan menarik.
Branch Manager BatikDanar Hadi Surabaya, Deddy Darmawan mengatakan sambut Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri Danar Hadi menawarkan kreativitas padu padan batik untuk hari raya lewat koleksi terbarunya.
“Bagi sebagian orang, batik masih dipandang sebagai busana yang formal. Padahal, dengan memilih potongan yang tepat, batik bisa juga tampil kasual. Mengangkat tema blissfull Ramadan kami menghadirkan lima koleksi terbaru,” katanya.
Masing-masing sequence menawarkan tampilan yang berbeda, dari tampilan kasual dengan outer batik hingga rangkaian busana batik panjang berpotongan longgar. Pada sequence pertama, misalnya, didominasi blouse batik lengan pendek dan lengan tiga perempat yang dipadukan dengan celana putih
“Tak hanya blouse, koleksi kami juga cukup banyak menampilkan outer batik yang digunakan bersama baju dan celana putih atau kain bermotif senada. Paduan itu membuat tampilan jauh dari kesan formal. Warna yang ditampilkan merupakan kombinasi warna lembut dan terang, seperti jingga, hijau muda, dan ungu muda,” tambah Deddy.
Kebanyakan kain menampilkan tumpal atau pucung rebung yang berpadu dengan motif floral. Ada pula aneka ragam motif pinggir yang dipadukan dengan motif yang lebih kecil, seperti motif truntum. Kesan keanggunan pun terpancar ketika ragam motif diterjemahkan pada kain sutera dengan detail beads payet atau lewat katun dengan arahan styling etnik modern. (q cox, Tama Dinie)