Jatim RayaPemerintahan

Dewan Pendidikan Sidoarjo Bakal Sidak Hasil PPDB SMPN Tahun 2024

157
×

Dewan Pendidikan Sidoarjo Bakal Sidak Hasil PPDB SMPN Tahun 2024

Sebarkan artikel ini

SIDOARJO (Suarapubliknews) – Dalam jangka waktu dekat Dewan pendidikan Sidoarjo akan melakukan sidak dalam rangka Monitoring dan Evaluasi (Monev) seluruh SMP Negeri, untuk memastikan jumlah siswa dan kapasitas sekolah dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB) 2024.

Hal ini disampaikan ketua Dewan Pendidikan Sidoarjo, Abdul Muklis, yang mengatakan bahwa mulai pekan depan pihaknya akan melakukan monev di 46 SMP Negeri di Sidoarjo.

“Mengingat hal tersebut perlu dikaji untuk melihat langsung jumlah siswa yang tertampung dan kapasitas sekolah-sekolah negeri yang menjadi favorit masyarakat.” Ungkapnya

Menurut dia langkah ini penting dilakukan untuk mendapatkan data yang akurat dari satuan pendidikan. Dengan demikian, Dewan Pendidikan bisa bersikap berdasarkan data yang akurat dari lapangan.

“Kami ingin memperoleh data yang akurat dari sumber yang utama dan langsung dari satuan pendidikan. Jadi setelah mendapatkan hasil datanya, barulah kita bisa bersikap,” kata Abdul Muklis, Kamis (18/7/24).

Ditempat terpisah, Pemerhati pendidikan Badruzzaman mengapresiasi rencana dewan Pendidikan Sidoarjo melakukan hal tersebut. Menurutnya semua stakeholder pendidikan harus turun, mengawasi, dan memantau untuk perbaikan penyelenggaraan pendidikan di Sidoarjo.

“Stakeholder utama dalam hal ini DPRD Kabupaten Sidoarjo sebagai fungsi dan tugasnya yang melekat. Selain itu dari pihak Inspektorat juga harus turut serta karena menyangkut prosedur dan tata kelola kebijakan publik dan layanan publik,” tegasnya (q cox, NH )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *