Pemerintahan

Didesak DPRD Segera Cairkan Gaji PNS ke 13, Wali Kota Risma: Duitnya Nggak Ada

90
×

Didesak DPRD Segera Cairkan Gaji PNS ke 13, Wali Kota Risma: Duitnya Nggak Ada

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews.net) – Belum bisa mencairkan anggaran gaji PNS ke 23, Tri Rismaharini Wali Kota Surabaya mengatakan jika anggarannya belum ada, karena pendapatan daerahnya belum tercapai akibat insiden bom teroris beberapa bulan lalu.

“Saya prinsip tdak ada masalah, ini loh kemarin kejadian teroris, itu nggak tercapai pendapatan,” jawab Risma kepada sejumlah awak media di ruangan kerjanya. Jumat (5/10/2018).

Risma mengaku tidak ingin mengambil resiko, jika dalam waktu dekat mencairkan gaji PNS ke 13, apalagi jika dikaitkan dengan tanggung jawabnya terhadap sejumlah kontrak dengan pihak ketiga yakni rekanan pelaksana.

“nantik klo tak kekno trus aku nggak bisa bayar kontrak rekanan trus piye, makanya kita lihat kondisi PAK, kenapa, kalau memang kita ada uang ya kita bayar, kan nggak bisa, kita sudah ada ikatan dengan pihak ketiga trus nggak tak bayar, trus seng nanggung sopo, trus aku mbayar gaji ke 13,” tuturnya.

Artinya, Risma bukan tidak bersedia mencairkan gaji PNS ke 13, tetapi anggaran yang akan digunakan memang belum ada. Untuk itu Risma tetap belum bisa menjajikan, kapan bisa mencairkan.

“Jadi bukan nggak cair, duite ra ono, pendapatan belum tercapai, sampai akhir bulan kemarin, itu mestinya 72 persen, kita belum, tiap hari aku menerima laporan, jadi kapannya ya nggak tau,” pungkasnya. (q cox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *