Nasional

Gandeng Star Bilionarier Club Nutritik, Dinkes Tanbu Gelar Seminar Kesehatan

1074
×

Gandeng Star Bilionarier Club Nutritik, Dinkes Tanbu Gelar Seminar Kesehatan

Sebarkan artikel ini

TANAH BUMBU (Suarapubliknews.net) – Dinas Kesehatan Tanah Bumbu (Dinkes Tanbu) bekerjasama dengan Star Bilionarier Club Nutritik mengadakan Seminar Kesehatan Pengobatan Komplementer atau Pengobatan Non Medik. Sabtu (21/4/2018).

Seminar Kesehatan yang dilaksanakan di Kantor TP PKK Tanbu ini mengambil Tema “Lebih Muda Lebih Sehat dan Kaya”.

Kepala Dinkes Tanbu HM Damrah melalui Hj Kartini Sekretaris Dinkes yang juga selaku Ketua Panitia Pelaksana Seminar Kesehatan mengatakan, semakin berkembangnya dunia kesehatan modern semakin mahal biaya yang dikeluarkan, sehingga tidak heran masyarakat kembali ke siklus pengobatan tradisional atau alternatif.

“Oleh karena itu kami berusahan memberikan informasi kepada masyarakat tentang Pengobatan Komplementer atau Pengobatan Non Medik yang relative lebih murah di banding dengan pengobatan modern,” Ujarnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Tanah Bumbu Hj Erwinda Mardani dalam sambutanya yang di bacakan Ketua Pokja 4 TP PKK Kabupaten Tanah Bumbu Hj Narni, sangat mengapresiasi atas pelaksanaan kegiatan Seminar Kesehatan Pengobatan Komplemeter ini.

Menurut Hj Erwinda Mardani, disamping dalam rangka meningkatkan sumberdaya manusia di bidang kesehatan, diharapkan seminar ini juga mampu turut membantu dalam pelayanan kesehatan masyarakat.

“Karena seminar ini juga dalam rangka memperingatan Hari Kartini Tahun 2018, saya berharap para wanita di daerah ini mampu berperan aktif dalam bidang pelayanan masyarakat khususnya di bidang kesehatan, karena bidang kesehatan merupakan hal yang mendasar dan sangat penting bagi kehidupan masyarakat,” sebutnya.

Perwakilan Narasumber Prof Dr Moh Yugiantoro menyampaikan sekarang masyarakat cenderung memilih kembali ke pengobatan tradisonal karena pengobatan ini untuk melengkapi pengobatan modern dengan didukung pengobatan komplementer maka akan mempercepat penyembuhan dan juga mengupayakan pencegahan penyakit.

Hadir pada seminar kesehatan, Pengurus dan Anggota TP PKK Tanah Bumbu, Prof Dr. Moh. Yogiantoro, Prof Dr. Ra. Musbadiani, Dr.Drg Rosihan Andnani, Kepala Dinas Kesehatan, Para Ketua Organisasi Wanita, Kepala Puskesmas Se- Tanah Bumbu, dan undangan yang hadir. (q cox, Imran)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *