Hotel & Resto

Garden Palace Hadirkan Family Dinner Berbagai Hidangan Mancanegara

142
×

Garden Palace Hadirkan Family Dinner Berbagai Hidangan Mancanegara

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews) ~ Menyambut tahun baru 2024, banyak kegiatan yang telah dipersiapkan untuk dinikmati bersama keluarga tercinta, seperti berlibur ke tempat wisata, mengunjungi taman bermain, hingga mempersiapkan akomodasi untuk menginap atau sekedar makan malam di hotel.

Salah satu pilihan tempat di tengah Kota Surabaya yaitu Hotel Garden Palace menawarkan Family Dinner dengan hidangan Signature persembahan dari Green House Kitchen & Bistro dan Ming Court Chinese Restaurant. Hidangan yang disajikan mulai dari Western food, Italian food dan yang paling terkenal di hotel ini adalah Chinese Food.

Sales & Marketing Hotel Garden Palace Surabaya Galih Dwi Rahmanto menjabarkan untuk tahun menyambut 2024 ini, Garden Palace mengangkat tema Family Dinner. “Sengaja mengusung konsep Family Dinner, agar tamu bisa menikmati kenyamanan dan hidangan dengan kualitas taste yang tidak pernah berubah, sembari bercengkrama canda dan tawa Bersama keluarga menjelang malam di pergantian tahun nantinya,” jelasnya.

Selama periode Desember dalam menyambut Natal dan Tahun Baru, terdapat Dapoer Nusantara Buffet dengan menghadirkan menu tradisional Nusantara. Menu-menu yang dihadirkan bermacam-macam yaitu rujak cingur, tahu campur, mie ayam, bebek peking, okonomiyaki, macaroni scottle, pancake, berbagai macam dimsum dan dessert.

Dengan minimal reservasi 10 orang, sudah dapat menikmati kehangatan keluarga sambil menyantap hidangan dengan cita rasa yang melegenda. Di malam tanggal 31 Desember, menghadirkan Family Dinner hidangan yang akan ditampilkan merupakan kolaborasi dari Green House Kitchen & Bistro dan Ming Court Chinese Restaurant.

Beraneka hidangan dengan menu western, tradisional dan dimsum akan hadir di tengah tengah keluarga di malam tersebut. “Nantinya juga akan ada hiburan live music dan Doorprice berupa voucher menginap di tahun 2024,” paparnya. (q cox, tama dini)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *