Nasional

Influencer Prabowo Sandi: Stop Share Konten Negatif di Medsos

89
×

Influencer Prabowo Sandi: Stop Share Konten Negatif di Medsos

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews) –Relawan Gerakan Milenial Indonesia (GMI) bersama Sahabat Prabowo Sandi menggelar acara kumpul kaum milenial dengan tema “Tea Time Influencer Prabowo Sandi” di Cafe The Good Dinner jl. Bali no 19 Surabaya, Jawa Timur. Sabtu (9/03/2019)

Acara yang didominasi kaum muda dan pemilih pemula ini menghadirkan sejumlah pembicara diantaranya Ardhia Prameswari Regita (Caleg Milenial), Jauharotul Khoiriyyah (finasi indonsesian idol 2018), Hendy Setiono (Founder n CEO Baba Rafi).

Disamping itu ada pula Marsya Gusman (Miss Asia International 2018), Al Akbar (Koordinator Pusat Proksi), Tita Oxa A (World Miss Tourism Ambassador Indonesia 2018), Tamara Meliana.S (Gerakan Milenial Jatim) dan Fauzi Mahendra (Sahabat Prabowo Sandi).

Saat acara digelar, masing-masing pembicara diberikan giliran untuk menyampaikan pengalaman sekaligus alasannya turut mengusung pasangan nomer urut 02 Prabowo Sandi.

Namun sebelumnya, beberapa pembicara milenial ini juga diminta oleh panitia untuk terlibat dalam pembuatan Vlog, yang nantinya bakal disebar di semua jenis medsos, sebagai salahsatu upaya sosialisasinya.

Tidak hanya itu, di acara ini juga dilakukan pemaparan soal bagaimana menggunakan medsos sebagai sarana paling afektif untuk menggaet pemilih milenial demi pemenangan pasangan Parbowo Sandi.

Salahsatu pembicara bernama Ardhia Prameswari Regita, adalah Caleg untuk DPR RI dengan usia yang sangat belia yakni 21 tahun, dan mendapat sebutan Caleg termuda.

Dalam paparannya, Ardhia mengaku jika dirinya adalah kaum milenial yang mengerti sekaligus tertarik ke dunia politik sehingga memutuskan diri untuk terlibat langsung di dalamnya.

“Karena sejatinya di seluruh aktifitas kehidupan kita sehari-hari tidak bisa lepas dari politik, termasuk saat makan dan minum sekalipun. Hanya saja, keterlibatan masing-masing orang memiliki kapasitas yang berbeda,” ucap Ardhia.

Giliran terakhir diberikan kepada Fauzi Mahendra, Ketua Sahabat Prabowo Sandi (SPS) Jatim yang juga pengurus Hipmi Jatim untuk menyampaikan paparannya.

Fauzi menyampaikan bahwa Tim Prabowo Sandi meminta kepada seluruh pendukung utamanya kaum milenial dan emak-emak untuk tidak menyebarkan (Share) apapun ke medsos yang berkonten negatif.

“Dari situ masyarakat akan menilai, seperti apa pendukung Prabowo Sandi, tetapi sampaikan hal-hal yang berkonten positip,” tuturnya.

Hasil pantauan media ini di lokasi acara, kehadiran peserta memang hanya mencapai puluhan, namun kategorinya adalah influencer.

“Kami yakin jika anda semua yang hadir disini bisa mewakili 3 Juta orang di wilayah Kota Surabaya,” tandasnya. (q cox)

Berikut cuplikan videonya:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *