BisnisNasional

Ingin Pelesir ke Bali Saat PPKM? Ini yang Harus Dipersiapkan

92
×

Ingin Pelesir ke Bali Saat PPKM? Ini yang Harus Dipersiapkan

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews) – Membaiknya kondisi pandemi di Indonesia membuat beberapa tempat tujuan wisata seperti Bali mulai dibuka. Wisatawan lokal dan mancanegara diizinkan untuk masuk ke Bali meski harus mengikuti aturan yang berlaku. Salah satunya adalah mengikuti karantina atau prosedur saat terbang.

Syarat penerbangan ke Bali harus diperhatikan dengan baik oleh semua orang. Dengan begitu, perjalanan ke Pulau Dewata tetap berjalan sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku.

Informasi lebih lanjut terkait dengan persiapan perjalanan ke pulau Dewata, bisa Anda simak di bawah ini. Dengan begitu, perjalanan tidak akan mengalami hambatan sejak pembelian tiket dan sampai tiba di bandara.

 

  1. Melakukan Update Aturan Transportasi Udara

Hal pertama yang harus dipersiapkan terlebih dahulu apabila memutuskan ingin melakukan perjalanan ke Bali adalah update aturan. PPKM diberlakukan di Indonesia setiap 2 minggu sekali. Pada periode itu biasanya ada aturan baru terkait dengan transportasi darat dan udara.

Mulai 2 November 2021, perjalanan ke Bali khususnya dari pulau Jawa memberikan beberapa syarat seperti harus mendapatkan vaksinasi Covid-19 minimal dosis satu.

Seseorang yang sudah mendapatkan vaksin dosis pertama bisa melakukan perjalanan dengan PCR maksimal 3×24 jam. Sementara itu apabila sudah mendapatkan dosis kedua, seseorang hanya perlu melakukan tes antigen maksimal 1×24 jam.

Untuk anak-anak harus didampingi oleh orang tua dan terdapat pada kartu keluarga atau KK. Jadi, pastikan terlebih dahulu persyaratan ini sudah dipenuhi sebelum melakukan pemesanan tiket.

Apabila Anda berangkat dari luar negeri, aturan yang berlaku kemungkinan akan sedikit berbeda. Anda harus menjalani isolasi mandiri minimal 3 hari apabila sudah mendapatkan vaksin Covid-19 dosis lengkap.

 

  1. Melakukan Vaksinasi Covid-19 Lengkap

Katakanlah Anda ingin melakukan perjalanan ke Bali pada tahun 2022. Apapun aturan yang berlaku untuk penerbangan dalam beberapa bulan ke depan, pastikan Anda sudah mendapatkan vaksinasi secara lengkap.

Mulai saat ini persiapkan kondisi tubuh agar dalam kondisi sehat. Apabila tidak memiliki penyakit bawaan bisa langsung menuju ke sentra vaksinasi terdekat. Sementara itu, apabila memiliki kondisi kesehatan tertentu seperti penyakit autoimun atau gangguan hormon bisa konsultasi dokter terlebih dahulu.

Dengan mempersiapkan vaksinasi sejak jauh-jauh hari. Anda bisa mendapatkan vaksinasi lengkap atau paling tidak bisa mendapatkan pengobatan terlebih sebelum akhirnya mendapatkan dosis pertama dari vaksin Covid-19.

 

  1. Memesan Tiket Perjalanan secara Online

Pemesanan tiket juga bisa dilakukan minimal 1 bulan sebelum melakukan perjalanan. Pemesanan ini bisa dilakukan secepat mungkin apabila sudah memiliki dana agar bisa memilih maskapai yang sesuai dan tanggal yang tepat.

Pemesanan tiket pesawat bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi Traveloka. Anda bisa melakukan pencarian pada tanggal tertentu lalu memilih jadwal yang tepat dan harga yang sesuai dengan budget.

 

  1. Membawa Personal Care

Membawa personal care seperti obat-obatan pribadi juga sangat penting dilakukan. Selain itu, beberapa perlengkapan yang penunjang protokol kesehatan seperti masker dan juga hand sanitizer wajib Anda bawa.

Obat-obatan pribadi sangat penting agar sewaktu-waktu penyakit bawaan kambuh atau mengalami gangguan kesehatan lain bisa langsung diobati. Selama belum terlalu parah atau urgent tidak perlu ke rumah sakit atau fasilitas kesehatan apalagi masih pandemi.

 

  1. Memilih Akomodasi yang Tepat

Akomodasi juga harus dipilih sejak sebelum keberangkatan ke Bali. Jangan langsung memesan ketika sudah sampai karena bisa saja akomodasi tidak sesuai dengan harapan. Selain itu, di beberapa lokasi dekat tempat wisata juga sering penuh.

Pemesanan bisa dilakukan maksimal 2 minggu sebelum keberangkatan. Jadi, Anda bisa melakukan proses pemilihan akomodasi yang dekat dengan tempat wisata atau main attraction yang ingin dikunjungi.

Apabila ingin di Bali selama lebih dari 2 hari dan lokasinya berjauhan, bisa memilih akomodasi lebih dari satu. Jadi, perjalanan bisa lebih fleksibel dan Anda juga bisa menikmati akomodasi khas Bali yang lebih beragam.

 

  1. Membuat Detail Rencana Perjalanan

Rencana perjalanan atau itinerary harus dibuat dengan sangat detail. Dengan melakukan ini, Anda akan memiliki pegangan terkait tempat wisata mana saja yang akan dikunjungi selama berada di Bali.

Usahakan untuk mengelompokkan beberapa tempat wisata yang berdekatan. Dengan begitu, dalam satu hari Anda bisa mengunjungi satu wilayah dan tidak terlalu banyak menghabiskan waktu di jalanan.

 

  1. Memilih Transportasi Selama di Bali

Memilih transportasi selama di Bali juga penting mengingat pandemi masih belum selesai di Indonesia. Apabila menggunakan transportasi umum risiko penularan masih tinggi sehingga disarankan untuk menggunakan kendaraan sewa.

Anda bisa menyewa kendaraan di Bali dalam bentuk sepeda motor atau mobil. Apabila melakukan solo travelling atau dengan pasangan bisa menggunakan sepeda motor. Sementara itu, jika pelesir dengan keluarga besar bisa menyewa mobil.

Seperti yang sudah dibahas di atas, perjalanan ke Bali harus dipersiapkan sebaik mungkin. Salah satunya dengan memperhatikan syarat perjalanan seperti sudah mendapatkan vaksin covid-19 dan menjalani pemeriksaan SWAB  antigen atau PCR.

Dengan mematuhi protokol kesehatan yang diberlakukan untuk perjalanan udara. Anda bisa menjaga diri dengan baik dan Bali juga terbebas dari penularan Covid-19. Apabila hal ini dipertahankan, bukan tidak mungkin tahun depan Indonesia sudah terbebas dari pandemi.

Bahkan perjalanan ke Bali tidak perlu melakukan SWAB lagi. Jadi, semua kembali normal seperti biasa layaknya sebelum terjadi penyebaran virus Covid-19. Jadi, sudah siap pelesir ke Bali dalam waktu dekat?

Jangan lewatkan juga promo spesial 11.11 dari Traveloka, Kamu bisa berburu tiket pesawat harga ramah kantong dan diskon menarik! Temukan saja promo 11.11 ke berbagai destinasi favorit, baik rute domestik maupun internasional. Yuk, langsung saja cek promo lengkapnya di Traveloka Lifestyle SuperApp!. (q cox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *