BATULICIN (Suarapubliknews) – Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Tanah Bumbu, H Ambo Sakka menegaskan jangan ada KONI tandingan.
Hal tersebut disampaikan Ambo Sakka saat menyampaikan sambutan di acara Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tanah Bumbu di Aula Hotel Ebony Batulicin, Rabu (19/4/2023).
“Kita harapkan tidak ada KONI tandingan, dan pengurus KONI yang dilantik hari ini tetap sampai selesai masa bakti hingga tahun 2027,” ucap dia saat menyampaikan sambutan mewakili Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar.
Ambo Sakka juga menyinggung terkait dukungan pemerintah daerah terhadap olahraga di Bumi Bersujud.
Tahun ini Pemkab Tanah Bumbu membangun stadion sepakbola. Dalam 2 tahun Pemkab Tanah Bumbu juga akan membangun beberapa fasilitas penunjang olahraga lainnya,” singgung dia.
Sementara itu, I Dewa Gede Parta dikukuhkan dan dilantik sebagai Ketua Umum KONI Kabupaten Tanah Bumbu oleh Sekretaris Umum KONI Kalsel.
Bersamaan, KONI Kalsel juga mengukuhkan dan melantik 30 pengurus KONI Kabupaten Tanah Bumbu masa bakti 2023-2027 pimpinan I Dewa Gede Parta.
Ketum KONI Kabupaten Tanah Bumbu, I Dewa Gede Parta mengatakan akan segera membuat program kerja bersama pengurus.
“Target KONI Tanah Bumbu di Porprov tahun 2025 nanti masuk dalam 3 besar,” yakin dia. (q cox, Imran)