TANAH BUMBU (Suarapubliknews) – Pengurus Koperasi mendapatkan bimbingan teknis (Bimtek) Perkoperasian dari Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi Koperasi dan Usaha Mikro (Disnakertranskop UM) Kabupaten Tanah Bumbu, Senin (12/07/2021) di Kecamatan Satui.
Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Koperasi Nasional (HKN) ke 74. Dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Provinsi Kalimantan Selatan.
Kabid Koperasi dan UM, Rohaida, melaporkan jika kegiatan tersebut dilaksanakan guna meningkatkan sumberdaya manusia perkoperasian di Kabupaten Tanah Bumbu hingga mampu meningkatkan produktifitas dan daya saing koperasi.
Peserta yang mengikuti merupakan pengurus koperasi yang berada di wilayah Kecamatan Satui dan Angsana, dengan target peserta sebanyak 30 orang.
“Pelatihan kali ini merupakan Tahap yang ke 3. Sebelumnya dilaksanakan pada 12 April dan 19 Juni lalu untuk beberapa kecamatan lainnya,” jelas Rodiah.
Sementara itu, sambutan Bupati Tanah Bumbu yang dibacakan Camat Satui Abdul Rahim, menyambut baik dan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan tersebut sebagai peran strategis dalam peningkatan pemahahan kapasitas perkoperasian dalam membangun masyarakat yang adil dan makmur dalam bidang pereekonomian.
Bupati berharap agar peserta mengikuti kegiatan dengan serius dan sungguh-sungguh hingga mampu menghasilkan anggota koperasi yang kompetensi dan turut membangun tatanan perekonomian maju dan mandiri.
Peringatan Hari Koperasi Nasional ke 74 itu ditandai pemotongan tumpeng oleh Camat Satui dan disaksikan oleh Kabid Koperasi dan UM, serta narasumber dari Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Provinsi Kalimantan Selatan. (q cox, Imran)