Jatim Raya

Prestasi Siswa SMPN 2 Pare Kediri Sabet Kejuaraan Provinsi dan Nasional, Kepsek: Kami Terharu Sekaligus Bangga

381
×

Prestasi Siswa SMPN 2 Pare Kediri Sabet Kejuaraan Provinsi dan Nasional, Kepsek: Kami Terharu Sekaligus Bangga

Sebarkan artikel ini

KEDIRI (Suarapubliknews) – Drs Agus Sutjahjo,M.pd Kepala Sekolah Menengah Pertama SMPN 2 Pare Kediri mengaku terharu sekaligus bangga atas prestasi 9 siswanya, yang mampu menyabet beberapa juara tingkat Provinsi dan Nasional

“Kami sebagai orang tua didik merasa bangga punyak anak yang mampu mengharumkan nama Kabupaten Kediri Khususnya bagi SMPN 2 Pare,” Ujar Drs Agus Sutjahjo kepada Suarapubliknews.net Sabtu (16/2/2019)

Nama-nama siswa berprestasi itu diantaranya yakni Ghayra Tsuraya Fillailiy (14) Juara II renang tingkat nasional dalam Kejurnas di Surabaya,Dimas Satrio Nugroho (13) Juara 3 Nasional renang tingkat nasional antar Club Indonesia di Sidoarjo

Kemudian Krisna (14) Juara I renang Provinsi antar pelajar di Malang,Eko (14) Juara I Taekwondo Nasional di Jogja yang di selenggarakan Oleh AAU,Melati Friska Fanesa (15) Juara 3 selam Provinsi di Surabaya

Selanjutnya adalah Jesika (14) Juara II Kejurda Provinsi di Malang,Galuh Satrian (15) Juara I Sepak bola antar pelajar di Malang,Hangger bayu Sakti (15) Juara I Sepak bola di Malang

“Siswa siswa prestasi ini rata mereka semuanya masi duduk di bangku kelas 8 SMPN,” Terang Kepala SMPN Pare ini

Drs Agus Sutjahjo menambahkan, siswa siswi ini juga mendapat hadiah (reward) berupa dana senilai Rp 4,5 Juta dan Pembinaan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri

Tidak hanya itu, dari Koni Kediri Siswa siswi ini juga mendapatkan hadiah uang sebesar Rp Rp750 Ribu hingga Rp1 Juta dan pembinaan. Dan pihak sekolah juga memberikan piagam siswa prestasi

“Prestasi dari siswa siswi ini di harapkan bisa menjadi contoh tauladan bagi adik adiknya dan bagi siswa lainya yang mana sebuah pristasi dapat dikejar dengan niat dan belajar sunggu sungguh,” Pungkasnya. (q cox, Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *