Jatim RayaPeristiwa

Songsong Ramadhan dan Doakan Surabaya, Warga Gununganyar Lor Ziaroh Wali 5

81
×

Songsong Ramadhan dan Doakan Surabaya, Warga Gununganyar Lor Ziaroh Wali 5

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews) – Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1447 Hijriah/2026 Masehi, warga RW 01 Gununganyar Lor, Surabaya, menggelar kegiatan Ziaroh Wali 5 sebagai bentuk ikhtiar spiritual sekaligus refleksi atas perjuangan para Wali Allah dalam menyebarkan ajaran Islam di Tanah Jawa.

Kegiatan wisata religi yang dilaksanakan pada Minggu (25/1/2026) ini diikuti berbagai unsur masyarakat, mulai dari Takmir dan Remaja Masjid Baiturrochman, Fatayat dan Muslimat NU Gununganyar Lor, jamaah tahlil, KSH, Karang Taruna, hingga warga RW 01 Gununganyar Lor.

Seluruh rangkaian ziarah berlangsung dengan khidmat dan penuh kebersamaan.

Ziarah tersebut turut didampingi Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Surabaya, Arif Fathoni, yang memberikan dukungan terhadap upaya masyarakat dalam menjaga tradisi keislaman serta memperkuat nilai-nilai spiritual dalam kehidupan bermasyarakat.

Koordinator kegiatan, Maskur Nasrulloh yang akrab disapa Chenghoo, menyampaikan bahwa Ziaroh Wali 5 menjadi sarana muhasabah diri menjelang Ramadhan, sekaligus ruang untuk menumbuhkan kembali keteladanan akhlak para wali.

“Kami berharap ziarah ini mampu menumbuhkan kecintaan kepada para Wali, meneladani akhlak dan perjuangan dakwah mereka, serta memperkuat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat,” ungkapnya.

Hal senada disampaikan tokoh masyarakat Gununganyar Lor, H. Abdul Muhith. Ia menyambut baik pelaksanaan kegiatan tersebut dan berharap tradisi ziarah wali dapat terus dilestarikan sebagai media pendidikan rohani, terutama bagi generasi muda.

Menurutnya, ziarah wali tidak hanya memperkuat dimensi spiritual, tetapi juga berperan dalam membentuk karakter dan akhlakul karimah di tengah dinamika kehidupan sosial.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya, Arif Fathoni menyampaikan bahwa setiap pemberangkatan ziarah Wali 5 selalu ia maknai sebagai momentum untuk menitipkan doa, baik bagi dirinya maupun bagi amanah yang diemban sebagai wakil rakyat.

“Kami mohon doanya agar seluruh anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Surabaya diberikan kekuatan agar istiqomah melayani warga Surabaya, sehingga bisa menjadi bekal amal jariyah kelak di yaumil akhir,” ungkapnya.

Pria yang akrab disapa Mas Toni itu juga menitipkan doa kepada para jamaah agar mendoakan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, agar senantiasa diberikan kekuatan dan kesabaran dalam memimpin Kota Surabaya.

“Doakan Mas Eri nggih, agar bisa membawa kota Surabaya semakin berkembang, rakyatnya semakin sejahtera,” pungkasnya. (q cox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *