Peristiwa

Warga Surabaya Dukung Langkah Pemkot Laporkan Akun “Zikria Dzakil”

21
×

Warga Surabaya Dukung Langkah Pemkot Laporkan Akun “Zikria Dzakil”

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews) – Seusai menggelar aksi tuntutan di depan Mapolrestabes Surabaya, massa yang mengatasnamakan Laskar Suramadu Jawara (LSJ) ini kemudian menyampaikan aspirasinya di depan Balai Kota Surabaya, Senin (27/1/2020).

Mereka mendukung sikap Pemkot Surabaya yang telah melaporkan pemilik akun Facebook (FB) “Zikria Dzakil” agar diproses hukum. Karena, dalam statusnya, diduga Zikria Dzakil telah menghina dan melecehkan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini.

Salah satu koordinator aksi, Udin Sakera mengatakan, jika kasus ini tetap dibiarkan maka akan menimbulkan keresahan di masyarakat. Status Zikria Dzakil di media sosial telah membuat warga Surabaya marah.

“Arek-arek Surabaya juga harus melakukan gerakan yang sama seperti kita. Karena wali kota kita telah dihina,” kata Udin di sela aksi yang berlangsung di depan Balai Kota Surabaya.

Untuk itu, pihaknya menuntut kepada jajaran kepolisian agar bisa mengusut tuntas pemilik akun “Zikria Dzakil” yang diduga telah menyebar ujaran kebencian tersebut. “Zikria ini diduga telah menghina dan menyebar ujaran kebencian, kalau dibiarkan pun bisa menjadi isu sara,” katanya.

Namun demikian, pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak main hakim sendiri. Sebab, saat ini pihak kepolisian sedang bekerja untuk mengusut tuntas kasus tersebut.

“Kita tidak boleh main hakim sendiri karena ada perangkat hukum yang bekerja, kita percaya pada bapak-bapak kepolisian. Mari kita tetap Jogo Suroboyo bersama,” tegasnya.

Hal yang sama juga disampaikan, Bagus Prihatin, salah satu massa aksi. Pihaknya mengaku tidak terima jika wali kota dihina. Pasalnya, wali kota ibarat Ibu atau orang tua bagi warga Surabaya.

“Kami sebagai LSJ tidak terima dengan penghinaan kepada Ibu kami. Kita harap pihak kepolisian mengusut dan menyeret Zikria Dzakil, kami siap mengawal terus kasus ini hingga selesai,” kata Bagus.

Dari pantauan di lapangan, aksi damai yang berlangsung sekitar 30 menit tersebut, berlangsung lancar. Setelah perwakilan massa ditemui Kepala Bagian Hukum, Pemkot Surabaya, Ira Tursilowati, mereka kemudian membubarkan diri dengan tertib. (q cox, and)

Foto: Aksi massa yang berlangsung di depan Balai Kota Surabaya

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *