Jatim Raya

32 Owner Media Online Hadiri Acara “Work Shop SMSI Jatim” di Bojonegoro

49
×

32 Owner Media Online Hadiri Acara “Work Shop SMSI Jatim” di Bojonegoro

Sebarkan artikel ini

BOJONEGORO (Suarapubliknews.net) – Acara perdana Road Show Work Shop SMSI Jatim digelar di wilayah Bojonegoro yang merupakan bagian dari koordinator wilayah (korwil) 6 yang meliputi Bojonegoro, Lamongan dan Tuban.

Hadir sebagai undangan, seluruh perwakilan jajaran Muspida setempat, pemilik media online, mahasiswa, warganet dan nitizen serta beberapa komunitas pengguna jejaring sosial yang sampai saat ini masih aktif.

Acara ini juga dihadiri oleh Ahmad Munir Ketua PWI Jatim yang juga Kabiro Jatim KBRN Antara, Eko Pamudji Ketua SMSI Jatim yang juga Sekretaris PWI Jatim, serta Budi Purnomo praktisi sekaligus pakar Bisnis Digital asal Jakarta.

Menurut Sasmito Ketua PWI Bojonegoro sekaligus ketua penyelenggara, masyarakat Bojonegoro dan sekitarnya telah menjadi pengguna medsos yang aktif, utamanya jejaring Facebook.

“Di era digital saat ini, Warganet dan Nitizen di wilayah kami dan sekitarnya sangat aktif, bahkan info-infonya bisa membantu kinerja jurnalis,” ucapnya. Selasa (5/12/2017)

Untuk itu, lanjut Sasmito, pengetahuan dan pelatihan soal penggunaan digital yang sehat perlu disampaikan ke komunitas warganet dan nitizen agar terhindar dari hal-hal yang negatif, utamanya hoax.

Sementara Heru Humas Pemkab Bojonegoro mengaku bersukur bisa hadir di acara Work Shop SMSI mewakili Bupati, karena bisa mendapatkan tambahan wawasan sekaligus jaringan wartawan dan media.

“Jika lingkupnya memang beberapa wilayah, sebaiknya juga mengundang seluruh Humas Pemerintahan daerahnya, karena menurut saya acara seperti ini sangat penting untuk kehumasan,” tuturnya.

Didampingi Eko Pamuji, Ahmad Munir Ketua PWI Jatim menyampaikan apresiasinya kepada seluruh panitia yang terlibat di acara Road Show Work Shop SMSI Jatim perdana di Bojonegoro ini.

“Atas nama pengurus PWI dan SMSI Jatim, kami mengucapkan terimakasih sekaligus penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang terlibat, terutama para panitia penyelenggaranya,” tuturnya usai acara.

Untuk diketahui, disamping undangan lainnya, tercatat ada sekitar 32 pemilik media online yang hadir, dan merupakan media lokal yang selama ini aktif di wilayah Bojonegoro, Lamongan dan Tuban. (q cox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *