Jatim Raya

Bupati Kediri Hadiri Penutupan Kontes Ternak dan Gebyar Panen Pedet 2019

69
×

Bupati Kediri Hadiri Penutupan Kontes Ternak dan Gebyar Panen Pedet 2019

Sebarkan artikel ini

KEDIRI (Suarapubliknews) – Penutupan Kontes Ternak dan Gebyar Panen Pedet 2019 dilaksanakan di lapangan SMKN 1 Plosoklaten, ditandai dengan acara penyerahan tropi dan hadiah kepada para pemenangnya. Senin (5/8/2019)

Hadir dalam acara ini Bupati Kediri dr. Hj. Haryanti Sutrisno, perwakilan dari Direktorat Perbibitan dan Produksi Ternak, Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian RI, Sukdit Pengolahan Sumber Daya Genetik, Gun Gun Gunara, SPt. MP, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kab. Kediri, drh. Tutik Purwaningsih, para kepala OPD, dan ribuan pengunjung dari dalam dan luar Kab. Kediri.

Dalam sambutannya, Bupati Kediri dr. Hj. Haryanti Sutrisno menyampaikan, bahwa antusiasme tinggi masyarakat serta kualitas hewan ternak yang meningkat, merupakan capaian keberhasilan yang diharapkan pemerintah.

”Pemerintah akan terus medorong kemajuan peternak dengan memberikan motivasi, dukungan dan pelatihan. Akan tetapi semua itu tergantung pada para peternak sendiri, ingin maju atau tidak,” Ujar Bupati.

Sementara Sukdit Pengolahan Sumber Daya Genetik, Gun Gun Gunara, SPt. Mp. menyampaikan, jika keanekaragaman sumber daya genetik merupakan aset yang paling besar bagi Indonesia.

Dan untuk menjaga kelestariannya, pemerintah berkewajiban untuk melakukan penyelamatan plasma nuftah, sesuai apa yang diamanatkan di Peraturan Pemerintah RI No. 48 tahun 2011.

“Artinya sudah jelas untuk penetapan rumpun galur yang sudah ditetapkan Kementerian Pertanian sekitar 74 rumpun galur. Itu merupakan aset negara untuk melakukan penyelamatan plasma nuftah melalui pewilayahan sumber bibit,” terangnya.

Menurut dia, Kabupaten Kediri memiliki potensi yang besar dari aspek agrostologis. “Dalam perjalanan menuju ke lokasi, saya melihat banyak sekali potensi baik dari aspek pertanian maupun peternakan yang bisa dimanfaatkan untuk menunjang perekonomian masyarakat,” tuturnya.

“Saya berharap kontes ternak ini memberi dampak terhadap peningkatan populasi dan kualitas ternak di Kabupaten Kediri,” tambahnya.(q cox, Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *