Politik

Pemilihan RT, RW dan LPMK Selesai Digelar, DPRD Surabaya: Semua harus saling merangkul

75
×

Pemilihan RT, RW dan LPMK Selesai Digelar, DPRD Surabaya: Semua harus saling merangkul

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews) – DPRD Surabaya berharap agar semua pihak baik dari panitia tiga, calon ketua RT, RW dan LMPK yang terpilih maupun belum terpilih untuk saling merangkul di pasca pemilihan yang tergelar pada bulan november 2022 lalu.

Pernyataan ini disampaikan Pertiwi Ayu Krishna Ketua Komisi A DPRD Surabaya bidang Hukum dan Pemerintahan, yang sempat mendapatkan pengaduan soal pelaksanaan pemilihan ketua RT, RW atau LPMK.

“Itu semua harus saling merangkul, berjabat tangan dan duduk sambil ngopi bareng,” ujar Pertiwi Ayu Krishna Kamis (12/1/2023) ditemui usai rapat dengar pendapat.

Menurut legislator perempuan asal partai Golkar ini, setelah itu harus memikirkan kampung bersama sama supaya bisa menerima progam pemerintah kota untuk dilaksanakan dengan baik.

“Itu saran kami (Komisi A red),” kata Pertiwi Ayu Krishna akrab disapa Ayu ini.

Ayu berharap, selanjutnya tidak muncul lagi keluhan dan pengaduan soal intervensi pihak manapun di saat proses pemilihan, baik itu dari pihak Kelurahan maupun Kecamatan.

“Kami berharap selanjutnya jangan sampai ada aduan lagi seperti itu,” katanya.

Ayu mengingkatkan di era tahun politik ini jangan sampai saling memfitnah supaya tidak ada emosi yang bisa menimbulkan gesekan.

“Saya minta lurah dan camat memfasilitasi itu semuanya sambil ngopi bareng untuk menjalankan progam pemerintah yang sudah berjalan ,” tuturnya.

Progam Pemerintah, Ayu mencontohkan seperti program rutilahu maupun dana kelurahan (Dakel) di setiap wilayah kelurahan dan kecamatan harus terserap.

“Program itu harus bisa terserap oleh di setiap wilayah kelurahan dan kecamatan untuk masyarakat setempat,” katanya.

Lurah dan camat yang semula intervensi Ayu mengingatkan, agar menarik diri dan menjalankan program pemerintah jangan sampai ada tebang pilih.

“Karena APBD yang kita dapatkan itu hasil dari masyarakat juga,” pungkasnya. (q cox, Irw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *