Nasional

Asian Games Dibuka, Jembatan Ampera Palembang Buka Tutup, LRT Stop untuk Umum

8
×

Asian Games Dibuka, Jembatan Ampera Palembang Buka Tutup, LRT Stop untuk Umum

Sebarkan artikel ini

PALEMBANG (Suarapubliknews.net) – Jembatan Ampera yang saat ini menjadi akses utama masyarakat Palembang, hari ini harus dilakukan diskresi buka tutup oleh pihak terkait karena ada kegiatan pembukaan acara Asian Games 2018 di stadion Jaka Baring. Sabtu (18/8/2018)

Demikian juga dengan angkutan umum LRT, pasa saat pembukaan Asian Games dilaksanakan hanya di khususkan untuk mengangkut atlet, official dan panitia atau yang ber-ID Card Asian Games.

Oleh karenanya, seluruh stasiun pemberhentian mulai dari Bandara, 45, PI, Pasar 16 dan Jaka Baring tertutup untuk penumpang umum. Namun belakangan juga didapat info jika akan kembali dibuka untuk umum mulai besok Minggu (19/8/2018)

Tidak hanya itu, pengamanan ekstra ketat juga dilakukan di seluruh akses jalan yang menuju Jakabaring Sports City dan kampung atlet. Pasalnya, tak kurang dari 350 atlet yang berasal dari 15 negara berada di lokasi ini.

Namun kegiatan pesta olah raga se Asia ini tidak mengganggu aktifitas masyarakat Kota Palembang dan sekitarnya, karena seluruh venu olah raga yang dipertandingkan berada dalam satu lokasi, yakni sebanyak 40 cabang, terdiri dari 32 cabang olahraga olimpiade dan 8 cabang olahraga non olimpiade. (q cox)

Berikut cuplikan videonya:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *