Jatim Raya

Colong HP di Masjid, Pemuda Asal Luar Jawa Didicuk Satreskrim Polsek Pare Kediri

60
×

Colong HP di Masjid, Pemuda Asal Luar Jawa Didicuk Satreskrim Polsek Pare Kediri

Sebarkan artikel ini

KEDIRI (Suarapubliknews) – Kedapatan melakukan tindak pidana pencurian, Rizal Sanjaya (22) warga Desa Pulau Sangkar Kecamatan Bukit Kerman Kabupaten Kerman Provinsi Jambi harus berurusan dengan Unit Reskrim Polsek Pare Polres Kediri.

“Pelaku melakukan aksinya di Masjit Baitul Hikmah Jln Dahlia Desa Tulungrejo Kecamatan Pare Kediri,” Ucap Aipda Andayani kepada Suarapubliknews.net. (Selasa 22/4/2019)

Kasi Humas Polsek Pare ini menyampaikan bahwa barang bukti yang diamankan berupa 1 buah Handphone Samsung J7 Pro warna hitam yang dibungkus casing warna merah, 1 buah cas Handphone dan 1 buah Jaket warna biru kombinasi merah.

“Akibat perbuatanya, dia kita jebloskan di tahanan Mapolsek Pare Polres Kediri,” Jelas Aipda Andayani

Menurut Aipda Andayani, pelaku mengambil Hp di atas meja takmir masjid, kemudian lari hingga di teriaki maling setelah ditegur oleh Fahmi Ulul Fauji (pemiliknya)

“Dia ketangkap warga di Jln Glagah Desa Tulungrejo, untuk selanjutnya diserahkan ke Unit Reskrim Polsek pare,” Pungkasnya. (q cox, Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *