Jatim RayaPeristiwa

Dikukuhkan Sebagai Ketua PWI Perwakilan Kediri, Ini Harapan Bambang Iswahyoedhi

54
×

Dikukuhkan Sebagai Ketua PWI Perwakilan Kediri, Ini Harapan Bambang Iswahyoedhi

Sebarkan artikel ini

KEDIRI (Suarapubliknews) – Setelah dilantik menjadi Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Perwakilan Kediri periode 2021-2024, Bambang Iswahyoedhi berharap anggotanya bisa lebih bersinergi dengan berbagai pihak, baik pemerintah maupun swasta

“Jadi rekan-rekan wartawan khususnya yang tergabung di organisasi PWI Kediri, kedepannya harus benar benar bisa menjalin sinergitas yang baik,” ucap Bambang Iswayoedhi usai pelantikan di Gedung Jayabaya Kota Kediri. Jum’at (19/3/2021) kemarin.

Pria yang akrab disapa mas Beng ini mengaku jika dirinya akan melanjutkan program Ketua PWI Kediri sebelumnya yang salah satunya menggelar UKW bagi bagi yang belum.

Selain itu, dia berpesan agar para wartawan khususya anggota PWI Kediri selalu mematuhi kode etik jurnalistik utamanya mengenai etika moral guna menunjang profesionalitas di lapangan.

“Saya atas nama pribadi dan PWI Perwakilan Kediri mengucapkan terimakasih atas kehadiranya dan dukunganya dari rekan-rekan semuanya baik dari unsur militer, sipil maupun pemerintahan,” Pungkasnya. (q cox, Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *