Bisnis

East Coast Center 2, Boga Group Akan Buka 9 Tenant

31
×

East Coast Center 2, Boga Group Akan Buka 9 Tenant

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews.net) – Pakuwon Group mengembangkan East Coast Center (ECC) 2 di kawasan Pakuwon City, Surabaya Timur sebagai pengembangan tahap sebelumnya. Mal ditarget akan operasional atau grand launching akhir 2019 atau awal tahun 2020.

Marketing Director Pakuwon Group, Sutandi Purnomosidi mengatakan mal ECC2 ini merupakan pengembangan dari ECC1 yang bila jadi akan memiliki total luas 30.000 nett leasable area (NLA). Selanjutnya di atas mal ini akan dibangun tiga tower apartemen, dengan jumlah mencapai 3.000 unit.

“Antusias konsumen apartemen sangat tinggi. Terbukti dari satu tower apartemen yang sudah dilaunching, sudah terjual 85 persen. Setelah 95 persen, nanti akan kami lanjutkan launching tower 2,” katanya disela panandatanganan kerjasama dengan PT Boga Eka Putra atau Boga Group.

Untuk East Coast II, yang berada tepat disisi East Coast I sudah mulai pemasangan tiang pancang. Dan akan mengusung konsep F and B dan pusat kecantikan. “Mungkin 70% area akan digunakan untuk F and B. Sisanya seperti tenan-tenan produk kecantikan,” lanjut Sutandi.

Managing Director Boga Group Jatim Steven Jonhsons Tjan mengatakan, dengan kerjasama ini nantinya pihaknya akan berencana membuka 9 tenan di East Coast II. Tenan itu di antaranya, brand Pasarame, Fish & Co, Marutame Ramen, Kimukatsu, dan Sushi Tei. Selain itu juga ada Thai Street, Fritato, Dolly Twist dan Toby’s Estate.

“Kami optimis mengingat bisnis ini akan bertahan, meski ada keluhan ekonomi dikeluhkan melemah. Apalagi mal yang terintegrasi dengan perkantoran, apartemen dan berada di kawasan pemukiman penduduk adalah sebuah pasar potensial,” katanya.

Sutandi mengakui bila saat ini, mal yang terintegrasi dengan apartemen dan perkantoran memiliki okupansi yang besar dan pendapatan yang besar. “Tenant-tenant sudah pasti mendapatkan pasar yang potensial. Ini yang membuat kami agresif mengembangkan mixed used property di Surabaya,” tutupnya. (q cox, Tama Dinie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *