BisnisJatim Raya

Facena Beauty Clinic Perkenalkan Treatment Macro Micro Focused Ultrasound

123
×

Facena Beauty Clinic Perkenalkan Treatment Macro Micro Focused Ultrasound

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews) – Kecantikan merupakan hal yang sangat penting untuk menunjang rasa percaya diri, di era modern ini modal wajah yang cantik memudahkan dalam bersosialisasi. Tak heran jika banyak perempuan berinvestasi dalam perawatan, khususnya wajah agar mendapatkan penampilan seperti yang diinginkan.

Founder Facena Beauty Clinic, dr Daniel Widiyanto mengatakan Facena memperkenalkan MMFU MPT, treatment Macro Micro Focused Ultrasound (MMFU) \terbaru dan tercanggih di Indonesia. :Sampai saat ini, hanya ada 8 klinik di Indonesia yang memiliki treatment ini, salah satunya adalah Facena Beauty Clinic,” katanya.

MMFU MPT menggunakan mesin Ultraformer MPT (atau seringkali disebut Ultraformer generasi 4) didatangkan oleh PT Haju Medical Indonesia. Treatment ini pada dasarnya adalah treatment yang menggunakan gelombang ultrasound terfokus yang ditembakan pada lapisan kulit tertentu untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. “Misalnya jika ditembakan pada area kulit, dapat mengencangkan kulit dan memudarkan garis garis halus,” terangnya.

Pada lapisan lemak, dapat mengurangi tumpukan lemak. Dan pada lapisan otot, dapat mengencangkan otot di area tersebut. Total ada 10 macam lapisan kulit yang dapat target dengan alat ini karena alat ini memiliki 10 jenis cartridge (ujung alat yang bertujuan untuk mensetting di kedalaman berapa energi ultrasound ditembakan)

Treatment ini dapat digunakan untuk area dahi, sekitar mata, wajah, leher, perut dan anggota tubuh lain seperti tangan dan paha. Tergantung dari kebutuhan pasien. Ada empat keunggulan alat terbaru ini dibandingkan dengan HIFU atau generasi MMFU sebelumnya.

“Sebelum treatment pasien harus berkonsultasi dengan dokter untuk menentukan berapa banyak shot yang akan dipakai, berapa energinya, dan bagaimana pola pengerjaan nya. Hasil treatment akan langsung terlihat setelah pengerjaan (dapat dilihat dari foto before after), tapi hasil maksimal akan tercapai setelah 1 – 3 bulan pasca treatment. Treatment dapat diulang 3 – 6 bulan sekali tergantung kebutuhan dari pasien,” tutupnya. (Q cox, tama dini)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *