Olahraga

Irma Ferdiana Jadi Satu-satunya Rider Wanita di JUNGLE RACE 2020 IOF 2×1 Pengda Jatim

151
×

Irma Ferdiana Jadi Satu-satunya Rider Wanita di JUNGLE RACE 2020 IOF 2×1 Pengda Jatim

Sebarkan artikel ini

PASURUAN (Suarapubliknews) – Irma Ferdiana, pembalap motor trail asal kota santri Jember, yang menjadi satu satunya peserta perempuan dalam even JUNGLE RACE 2020 yang digelar IOF 2×1 Pengda Jatim di kawasan Kaliandra lereng Gunung Arjuno Prigen, Pasuruan, Jatim.

Pemegang juara 1 Rally Trail se Asia ini mengaku bahwa olah raga motor jenis trail adalah hoby yang saat ini telah menjadi bagian dari jiwanya.

“Saya ingin mengubah sitgma rider/crosser yang selama ini dikenal dekat dengan kehidupan glamor dan party. Makanya saya pernah mengadakan even motor trail, tapi setelah selesai ber sholawat bersama,” ucap rider perempuan yang identik dengan hijabnya. Minggu (16/02/2020)

Tidak hanya itu, dosen fakultas olah raga Unesa ini ternyata juga memiliki komunitas lain yakni pengemar dan pengguna motor jenis CB dengan label Laskar Sholawat yang sering berkumpul di base camp miliknya yang saat ini telah menjadi usaha bengkel untuk motor jenis CB.

Ke depan, Irma berharap IOF 2×1 Pengda Jatim bisa mengadakan class women (klas untuk rider/crosser wanita), karena sebenarnya jumlahnya cukup banyak dan bisa memotivasi munculnya rider wanita.

“Sebenarnya banyak rider wanita, tapi masih belum ada yang mewadahi. Mudah-mudahan di even enduro seperti ini nantinya diadakan juga untuk class women, agar cewek-cewek rider bisa termotivasi,” harapnya. (q cox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *