Nasional

Jaga Kebersihan Lingkungan, Lurah Pattallassang Libatkan Warga Kerja Bakti

14
×

Jaga Kebersihan Lingkungan, Lurah Pattallassang Libatkan Warga Kerja Bakti

Sebarkan artikel ini

TAKALAR-SULSEL (Suarapubliknews) – Lurah pattallassang, Ibrahim Muhlis mengajak warganya untuk menjaga kebersihan lingkungan dengan cara menggelar kegiatan kerja bakti setiap hari jumat.

“Kebersihan harus terus dijaga, maka kami budayakan gotong royong membersihkan lingkungan,” tuturnya. Jumat (28/06/2019) kemarin.

Dikatakan Ibrahim muhlis, masyarakat rutin melakukan kerja bakti sekali dalam seminggu. Untuk jadwal kerja bakti, setiap lingkungan di Kelurahan pattallassang yang menetapkan waktu pelaksanaannya.

“Selain bisa mewujudkan lingkungan yang asri, dengan kegiatan seperti ini seluruhnya dapat saling bersilaturahmi dan mengenal satu sama lain. Sebab, tak hanya masyarakat, tetapi semua unsur yang ada di kelurahan pun ikut kerja bakti,” tambahnya.

Dia menambahkan, dengan kegiatan ini seiring dengan program kabupaten yaitu GEMA TASAMARA yang salah satunya melakukan pembersihan di wilayah kel. Pattallassang.

“Insya Allah tahun ini kabupaten Takalar yang kita cintai harum namanya dan dapat meraih piala ADIPURA bersih, Tentu semua itu dengan dukungan dari seluruh elemen masyarakat,” pungkasnya. (q cox, wahyu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *