NasionalPolitik

Jika Terpilih di Pilkada 2020, Zairullah Pastikan Subsidi Gas 3 Kg Akan Terus Berjalan

15
×

Jika Terpilih di Pilkada 2020, Zairullah Pastikan Subsidi Gas 3 Kg Akan Terus Berjalan

Sebarkan artikel ini

BATULICIN (Suarapubliknews) – Badai berita isu terus menyambar Calon Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar, meski beberapa isu negatif lainnya telah terklarifikasi dan berlalu. Terbaru, subsidi Gas 3 Kg akan dihapus jika paslon ZR terpilih.

Kabar ini disampaikan langsung oleh  Zairullah ketika membacakan permintaan warga yang disampaikan secara tertulis kepada calon Bupati no urut 3, pada Senin (16/11/2020). Yang salah satunya berisi pertanyaan, benarkah Bapak kalau terpilih dan menang akan menghapus Subsidi Gas 3 Kg?

Menjawab pertanyaan warga tersebut, dengan tegas Zairullah menjawab bahwa kabar tersebut adalah fitnah dan hoax.

“Persoalan Gas 3 Kg itu adalah kewenangan pusat, bukan daerah, jadi tidak perlu didengar, mereka telah kehilangan akal jadi segala sesuatu mereka jadikan fitnah buat menjatuhkan ZR, itu tanda orang yang sudah kalah, jadi anggaplah angin lalu karena fitnahnya tidak masuk akal,” ujar Zairullah.

Menurut Zairullah, hal yang paling penting adalah menambah suara kemenangan pada tanggal 9 Desember 2020 nanti dengan cara mencoblos paslon nomor urut 3, ZR.

Hal yang sama juga disampaikan Pakle Paijan ketua relawan ZR, yang mengatakan jika serangan berita hoax soal Elpiji 3 Kg tersebut juga beredar di 4 Desa wilayah Kecamatan Mentewe.

“Sesuatu yang tidak masuk, masalah LPG atau gas 3 Kg itu adalah kewenangannya berada dipusat, dan itu mereka jadikan suatu kabar fitnahan buat kita, maka itu tanda orang yang sudah kalah, jadi biarlah jangan dihiraukan, dan tangkal itu tidak benar, bohong dan hoax,” tegas Pakle Jan. (q cox, Imran)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *