SURABAYA (Suarapubliknews) ~ Rawon dinobatkan sebagai sup terenak di dunia oleh situs web Taste Atlas pada tahun 2023. Rawon mengalahkan sup-sup lain dari seluruh dunia, termasuk ramen dari Jepang, pho dari Vietnam, dan tom yum goong dari Thailand. Rawon adalah sup yang kaya akan rasa.
Rawon biasanya disajikan dengan nasi putih, telur asin, dan sambal. Nasi putih yang dipadukan dengan kuah rawon yang hitam pekat dan daging sapi yang empuk memberikan rasa yang unik dan lezat. Telur asin dan sambal yang ditambahkan pada rawon juga menambah rasa yang semakin lezat.
Namun Rawon yang ada di Kollabora Coffee Geeks & Lifestyle kali ini berbeda, rawon bukan sebagai makanan namun menjadi minuman yang segar dan menyehatkan. Sambut Kemerdekaan ke-78 RI Agustus tahun ini Kollabora Coffee Geeks & Lifestyle bersama Jamu Iboe menghadirkan spesial minuman bertema “Bhineka Tunggal Ika”.
Operasional Manager Kollabora Coffee Geeks & Lifestyle Salman mengatakan sebagai tematik kafe, pihaknya kali ini mengusung tema Bhineka Tunggal Ika dan menghadirkan ada 3 minuman dan 2 makanan yang disajikan khusus pada Bulan Kemerdekaan ini. “Untuk minuman kami berkolaborasi dengan Jamu Iboe,” katanya.
Seasonal menu ini antara lain Es Soto, Es Bakso dan Es Rawon. Khusus untuk 3 minuman tematik ini semuanya berbahan Jamu Iboe yang dimodifikasi dengan beberapa bahan lainnya sebagai minuman segar. Ada juga Tong Seng, kuliner khas Jawa Tengah ini di sebut sebagai Bhinneka, lalu ada kuliner Bakar Batu Papua yang di sebut sebagai Nusantara.
Es Rawon terbuat dari Jamu Iboe Kunyit Asam, Pear Cordial, Martabe Flavour, Charcoal dan Truffle. Sedangkan Es Bakso terbuat dari Jamu Iboe Temulawak, Pineapple, Citrus dan Agave. Sementra Es Soto terbuat dari Jamu Iboe Aloe Vera, Pumkin Cordial, Mixtropical Fruit dan Cucumber. “Selayaknya hidangan aslinya, kami jua menyediakan topping seperti pada rawon ada telor yang terbuat dari jelly dan cincau sebagai daging,” terangnya
Owner & Direktur Utama PT Stephen Walla Jamu Iboe, menambahkan, pihaknya menggandeng Kollabora untuk membuat kreasi makanan dan minuman untuk menyemarakkan HUT kemerdekaan RI ke 78 “Kolaborasi dengan F&B saat ini karena saat ini peluang bisnis F&B ini sedang menggeliat, recovery yang bagus usai pandemi dan bisnis resto, cafe ini makin berkembang,” katanya.
Selain 5 sajian menu Bhinneka Tunggal Ika diatas, juga ada panadesa berupa es krim dengan isian klepon dan santan pandan. Serta Pulau Pisang, berupa pisang gapit dengan es krim diatasnya. Selama bulan agustus ini, selain tersedia menu masakan nusantara, mulai dari tenaga pramusaji sampai OB, mengenakan pakaian adat nusantara. (q cok, tama dini)