Jatim RayaPemerintahan

Pastikan Keamanan Konsumen Parcel Lebaran, Disperdagin Kota Kediri Sidak Swalayan

29
×

Pastikan Keamanan Konsumen Parcel Lebaran, Disperdagin Kota Kediri Sidak Swalayan

Sebarkan artikel ini

KOTA KEDIRI (Suarapubliknews) – Setelah melakukan sidak di beberapa sawalayan, Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DISPERDAGIN) Kota Kediri menjamin keamana parcel lebaran hari raya idul Fitri 2023 bagi warga masyarakat

Hal ini dikatakan Tanto Wijohari, Kepala Disperdagin Kota Kediri,bahwa dari hasi sidak yang dilakukan pihaknya tidak di temukan barang parcel yang kadaluarsa

“Langkah yang kita lakukan ini guna menjamin kebutuhan konsumen dalam membeli barang apalagi saat menjelang lebaran,” Ucap Tanto Wijohari Kepada Suarapubliknews.net. Senin (17/4/2023)

Kadisperdagin Kota Kediri menuturkan,kegiatan sidak dilakukan dengan melibatkan unsur dari bagian Perekonomian, Dinas Kesehatan, Satpol PP, Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Perlindungan Konsumen,dan dari Badan Pengawas Obat dan Minuman BPPOM Kota Kediri

“Untuk sasaran kita lakukan di Swalayan Hypermart dan Golden Swalayan dengan memeriksa sekitar 30 Parcel lebaran.Dan Kami juga menghimbau kepada pengelolah swalayan agar aktif meriksa dagangya guna mencegah barang kadaluarsa,” Pungkasnya. (q cox, Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *