Nasional

Pimpin Apel Gabungan, Sekda Rooswandi Salem: Petugas Covid Harus Bisa Jadi Contoh

22
×

Pimpin Apel Gabungan, Sekda Rooswandi Salem: Petugas Covid Harus Bisa Jadi Contoh

Sebarkan artikel ini

BATULICIN (Suarapubliknews) – Bertempat di Mako, Kodim 1022 Kabupaten Tanah Bumbu menggelar Apel Gabungan Operasi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 di Kabupaten Tanah Bumbu, yang terdiri dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, dan Dinas Kesehatan, Selasa (09/06/2020) pagi.

Selaku pimpinan apel gabungan, Sekda H. Rooswandi Salem melakukan pengecekan kesiapan petugas penegakan disiplin protokol kesehatan Covid-19 yang nantinya bertugas dilapangan. Dan sebelum melakukan penegakan disiplin protokol kesehatan, tim gabungan menggelar Taktical Floor Game (TFG).

Dalam sambutannya, Sekda H. Rooswandi Salem mengatakan bahwa apel operasi penegakan disiplin protokol kesehatan penanganan Covid-19 merupakan ikthiar kolektif untuk memastikan langkah nyata upaya penanganan dan pencegahan penyebaran covid-19 di Kabupaten Tanah Bumbu.

Sebagai informasi, sebut Sekda, sampai hari ini sudah ada 137 orang yang terkonfirmasi positif covid-19 di Kabupaten Tanah Bumbu.

Untuk itu, Sekda berharap kepada kita semua yang hadir pada apel gabungan ini, khususnya Satgas Covid-19 agar menjadi contoh, serta bersama-sama mengarahkan, dan mengajak masyarakat untuk disiplin melaksanakan protokol kesehatan seperti jaga jarak, selalu memakai masker, dan mencuci tangan dengan sabun di air mengalir.

Karena keberhasilan melawan penyebaran virus corona adalah ketika kita berhasil mendisiplinkan diri sendiri dan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

“Tanpa disiplin akan sia-sia kebijakan apapun yang diambil pemerintah tidak akan membuat hasil yang maksimal dalam memutus matai rantai penyebaran covid-19,” sebut Sekda.

Sementara itu, Komandan Kodim (Dandim) 1022 Tanah Bumbu Letkol Czi Bintarto Joko Yulianto S.lP, M.Han mengatakan dalam hal penegakan protokol disiplin kesehatan tim gabungan hendaknya melakukanya Secara prefentif dan humanis. (q cox, Imran)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *