PeristiwaPolitik

Politisi Muda PDIP Surabaya Dirikan Posko Ganjar Presiden di Pemukiman Padat Penduduk

44
×

Politisi Muda PDIP Surabaya Dirikan Posko Ganjar Presiden di Pemukiman Padat Penduduk

Sebarkan artikel ini

SURABAYA (Suarapubliknews) – PDI Perjuangan Kota Surabaya terus mendirikan posko-posko gotong royong untuk pemenangan Calon Presiden 2024 Ganjar Pranowo. Kali ini posko didirikan di Kelurahan Ngagel Rejo, Kecamatan Wonokromo.

Inisiator pendirian Posko Ganjar Presiden adalah Arjuna Rizki Dwi Kresnayana, Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya. Arjuna adalah putra Wakil Wali Kota Armuji. Dia tercatat sebagai bakal calon legislatif DPRD Kota Surabaya, Daerah Pemilihan 4.

“Posko Ganjar Presiden adalah posko untuk warga masyarakat. Posko ini menangani pengaduan-pengaduan masyarakat terkait pembangunan. Kader-kader PDI Perjuangan akan menindaklanjuti pengaduan itu dengan kekuatan gotong royong,” ujar Arjuna.

Peluncuran posko berlangsung meriah di tengah pemukiman padat penduduk. Hadir Adi Sutarwijono, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya dan Wakil Wali Kota Armuji. Juga Wakil Sekretaris DPC Achmad Hidayat. Dimeriahkan kader-kader banteng dari Kelurahan Ngagel Rejo dan lingkup Kecamatan Wonokromo.

Juga kalangan pengurus kampung dari kalangan Ketua RW, RT, dan kader-kader lingkungan. Dan, warga masyarakat terutama ibu-ibu penggiat senam kesegaran jasmani.

“Kita undang khusus instruktur senam SICITA (Senam Indonesia Cinta Tanah Air), yang dirancang khusus oleh PDI Perjuangan, yang diisi lagu-lagu daerah dan nasional untuk memperkuat rasa kebangsaan,” kata Arjuna.

“Senam SICITA ini untuk menyegarkan dan menyehatkan badan. Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Mensana in corpore sano,” kata Arjuna.

Kalangan ibu-ibu terlihat riang gembira memperagakan senam SICITA. Badan sehat dan energik. “Senam SICITA sangat bagus bagi kebugaran dan kesehatan. Jika dilakukan dengan rutin, mampu membakar kalori dalam tubuh,” kata Achmad Hidayat.

Dalam sambutan, Adi Sutarwijono mengutip pesan Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati Soekarnoputri. “Bahwa seluruh kader-kader banteng harus turun ke masyarakat, menyapa masyarakat akar rumput dan menyelesaikan problem-problem yang dihadapi rakyat,” kata Adi.

“Sehingga keberadaan posko-posko Ganjar Presiden mempunyai arti penting bagi penanganan masalah-masalah di masyarakat,” kata Adi.

Kader-kader PDI Perjuangan, katanya, terus bergerak untuk menyosialisasikan Calon Presiden RI 2024 Ganjar Pranowo dan PDI Perjuangan. “Kita bertekad untuk memenangkan Pemilu 2024 untuk ketiga kalinya atau hatrick, dan menambah kursi keterwakilan PDI Perjuangan di parlemen,” kata Adi.

Peresmian Posko Ganjar Presiden semakin dimeriahkan oleh lagu-lagu oleh grup musik. Armuji tampil ikut memainkan gitar di atas panggung. “Kita menangkan Mas Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024 dan menambah suara PDI Perjuangan,” kata Armuji.

“Melalui posko-posko ini, kader-kader terus membersamai warga masyarakat, terus bergerak di tengah-tengah rakyat,” kata Armuji. (q cox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *