Jatim Raya

Ratusan Polisi di Kediri Lurug Makodim 0809, Kenapa? Ini Penyebabnya

20
×

Ratusan Polisi di Kediri Lurug Makodim 0809, Kenapa? Ini Penyebabnya

Sebarkan artikel ini

KEDIRI (Suarapubliknews) – Sekira pukul 07.00 wib, ratusan personil gabungan dari Polres Kediri dan Polres Kediri Kota tiba-tiba melurug Markas Kodim (Makodim) 0809 Kediri, yang saat itu seluruh anggotanya sedang melakukan apel pagi. Jumat (4/10/2019)

Artinya, aksi melurug yang dilakukan oleh ratusan personil Bhayangkara ditambah anggota Bhayangkari ini sama sekali tidak diketahui oleh pihak Kodim 0809 Kediri, karena memang tidak ada pemberitahuan sebelumnya.

Namun sesampainya dipintu gerbang, spontan menyanyikan lagu ulang tahun yang lengkap dengan tumpeng dan kue tart yang dipersiapkan sebelumnya. Ternyata aksi ini adalah surprise (kejutan) terkait HUT TNI Ke 74.

Suasana apel personil Kodim 0809 Kediri pun pecah karena disambut dengan tepuk tangan yang meriah secara bersama-sama, baik personil dari Polres Kediri dan Polres Kediri Kota dan Bhayangkari serta seluruh personil Kodim 0809 Kediri yang sedang terlibat apel pagi.

Saat menyerahkan tumpeng tersebut, Kapolres Kediri AKBP Roni Faisal S.I.K. mengharapkan, sinergitas antara jajaran kepolisian bersama TNI, dalam melaksanakan tugas pengamanan di Kabupaten Kediri terus terjaga. Terutama saat ini di sejumlah wilayah Kabupaten Kediri akan menggelar pesta demokrasi yaitu pemilihan kepala desa.

“Mari kita lebih meningkatkan sinergitas, koordinasi dan saling mengingatkan dalam melaksanakan tugas pengamanan di Kabupaten Kediri,” ungkap AKBP Roni.

Sementara Komandan Kodim 0809 Kediri Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno mengaku, terkesan dengan surprise yang diberikan dari jajaran Kepolisian Polres Kediri dan Polres Kediri Kota.

Ia pun menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh jajaran Kepolisian di Kediri, yang selama ini telah menjalin hubungan sangat baik dengan TNI.

“Saya tidak menduga ada surprise begini. Kami sangat berterimakasih dengan perhatian teman-teman Kepolisian, yang dalam melaksanakan koordinasi sangat baik,” ujarnya.

Acarapun dilanjutkan dengan tiup lilin dan juga potong tumpeng. Untuk membuat suasana semakin hangat, anggota TNI dan Kepolisian melakukan goyang maumere bersama. Puncak acara dilanjutkan acara makan bersama. (q cox, Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *