Nasional

Saat ini, Gunung Agung Kembali Erupsi

22
×

Saat ini, Gunung Agung Kembali Erupsi

Sebarkan artikel ini

BALI (Suarapubliknews.net) – Gunung Agung yang terletak di Kabupaten Karangasem Provinsi Bali saat ini pukul 21.00 wita dikabarkan kembali erupsi. Senin (2/6/2018)

Gambaran erupsi Gunung Agung saat ini, disampaikan salah satu warga Karangasem Bali yang sempat mengabadikan melalui rekaman video ponsel pribadinya, yang kemudian di share ke GWA.

“Gunung mbledos…gunung mbledos,” teriak warga semabri merekam kondisi Gunung Agung yang terlihat terus menyemburkan lava berapi.

Berikut INFORMASI ERUPSI G. AGUNG dari KESDM, Badan Geologi, PVMBG, Pos Pengamatan Gunungapi Agung

Telah terjadi erupsi G. Agung, Bali pada tanggal 02 Juli 2018 pukul 21:04 WITA dengan tinggi kolom abu teramati ± 2.000 m di atas puncak (± 5.142 m di atas permukaan laut).

Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah barat. Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 24 mm dan durasi ± 7 menit 21 detik.

Erupsi terjadi secara Strombolian dengan suara dentuman. Lontaran lava pijar teramati keluar kawah mencapai jarak 2 km. Saat ini G. Agung berada pada Status Level III (Siaga) dengan rekomendasi:

(1) Masyarakat di sekitar G. Agung dan pendaki/pengunjung/wisatawan agar tidak berada, tidak melakukan pendakian dan tidak melakukan aktivitas apapun di Zona Perkiraan Bahaya yaitu di seluruh area di dalam radius 4 km dari Kawah Puncak G. Agung. Zona Perkiraan Bahaya sifatnya dinamis dan terus dievaluasi dan dapat diubah sewaktu-waktu mengikuti perkembangan data pengamatan G. Agung yang paling aktual/terbaru.

(2) Masyarakat yang bermukim dan beraktivitas di sekitar aliran-aliran sungai yang berhulu di Gunung Agung agar mewaspadai potensi ancaman bahaya sekunder berupa aliran lahar hujan yang dapat terjadi terutama pada musim hujan dan jika material erupsi masih terpapar di area puncak. Area landaan aliran lahar hujan mengikuti aliran-aliran sungai yang berhulu di Gunung Agung. (q cox, Topan)

Berikut adalah rekaman video amatir salah satu warga Karangasem Bali:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *