NasionalPemerintahan

Serahkan 2 Ekor Hewan Kurban, Wabup Tanbu Juga Sholat Ied di Desa Persiapan Tajur

13
×

Serahkan 2 Ekor Hewan Kurban, Wabup Tanbu Juga Sholat Ied di Desa Persiapan Tajur

Sebarkan artikel ini

BATULICIN (Suarapubliknews) – Perayaan hari raya Idul Adha dimanfaatkan Wakil Bupati Tanah Bumbu HM.Rusli untuk melaksanakan sholat Eid sekaligus menyerahkan sapi kurban kepada warga Desa Persiapan Desa Tajur Kecamatan Simpang Empat.(10/07/2022)

Tepat pukul 07.00 pagi Sholat ied dimulai dilaksanakan di mesjid Nurul Amin yang diikuti oleh seluruh masyarakat desa persiapan Sungai Tajur dan bertindak selaku imam dan khatib.

Dikesempatan itu Wakil Bupati Tanah Bumbu H Muh Rusli usai menyampaikan , hari ini kita melaksanakan sholat ied bersama di desa persiapan Sungai Tajur Kecamatan Simpang Empat.

Dimana desa persiapan Sungai Tajur merupakan salah satu desa pemekaran dari desa sungai dua yang butuh perhatian dari pemerintah daerah.

Meski itu Wabup melaksanakan sholat ied di sini sekaligus meninjau langsung keadaan desa yang baru saja di mekarkan.

” Kami dari pemerintah daerah akan terus memperhatikan terkait kebutuhan masyarakat di desa persiapan Sungai Tajur, salah satunya yakni terkait penerangan dan infrastruktur jalan yang menjadi prioritas utama masyarakat di desa persiapan Tajur,” Kata Wabup.

Diketahui, Desa persiapan sungai Tajur merupakan salah satu desa terpencil yang ada di kecamatan Simpang Empat.

“Kerena itu harus membutuh perhatian khusus dari pemerintah daerah, sehingga perkembangan desa Sungai Tajur akan setara dengan desa desa lainnya.” tutupnya. (q cox, Imran )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *