Jatim Raya

Camat Mojoroto Kediri Serahkan Bansos Program Prodamas Tahap Dua

25
×

Camat Mojoroto Kediri Serahkan Bansos Program Prodamas Tahap Dua

Sebarkan artikel ini

KEDIRI (Suarapubliknews.net) – Camat Mojoroto M.Ridwan menyerahkan secara langsung Bansos dan Hibah tahap dua dari Program Pemberdayaan Masyarakat (Prodamas) tahun 2018 untuk Kelurahan Bujel, Kelurahan Campurejo, dan Kelurahan Bandar Kidul.

Dalam sambutannya, Ridwan mengatakan jika pihaknya sangat berterima terima kasih Kepada RT, RW dan semua Warga yang telah mensukseskan Prodamas.

“Terima kasih kepada semua karena telah mensukseskan program ini semoga apa yang diberikan hari ini dapat bermanfaat,” Ujarnya.Selasa (24/4/2018)

Ia berharap, agar masyarakat Prodamas dapat sebaik-baiknya melaksanakan program bagus yang tidak ada didaerah lain maka jaga dan gunakan apa yang telah dianggarkan dalam Prodamas.

“Di setiap RW terdapat English Massive dan ada TPQ untuk anak-anak sebab ini Penting sekali kita belajar Bahasa asing. Apalagi persaingan kedepan tidak hanya dengan daerah lain namun juga luar negeri. Selain itu, TPQ juga penting untuk anak-anak kita,” tandasnya.

Untuk Kelurahan Bujel sebanyak 180 penerima, di Kelurahan Campurejo sebanyak 169 penerima dan di Kelurahan Bandar Kidul 82 penerima. Paket bansos yang diserahkan berupa sembako, makanan tambahan untuk anak-anak dan paket perlengkapan sekolah bagi anak-anak. (q cox, Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *