Jumat Berkah, Polsek Satui Tanbu Bagikan Nasi Bungkus ke Pengguna Jalan

TANAH BUMBU (Suarapubliknews). – Sudah menjadi kebiasaan di tiap hari Jum’at, Polsek Satui Polres Tanah Bumbu selalu melaksanakan Kegiatan Jum’at Berkah yakni membagikan nasi bungkus gratis kepada masyarakat pengguna jalan umum. Jum’at (2/9/2022).

Dalam kegiatan ini personil Polsek Satui Polres Tanah Bumbu membagikan 400 bungkus/Kotak nasi untuk dibagikan kepada masyarakat Kecamatan Satui dan sekitarnya dan khususnya pengguna jalan raya. Hanya dalam hitungan menit saja, nasi bungkus tersebut ludes.

Dalam Aksi pembagian nasi kotak gratis ini, Polsek Satui dibantu Relawan PT. Arutmin Indonesia dan Relawan Masyarakat Satui, karena aksi ini berlokasi di depan Kantor SCC PT. Arutmin Indonesia Desa Sungai Cuka Kecamatan Satui.

Kapolres Tanah Bumbu AKBP. Tri Hambodo.S.I.K. Melalui Kasie Humas Polres Tanah Bumbu AKP. H.I. Made Rasa. Membenarkan kegiatan tersebut.

“Dan memang ini sudah menjadi kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Polsek Satui, tentunya Bapak Kapolres sangat mengapresiasi dan sangat mendukung kegiatan ini dan berharap semoga kegiatan ini tetap terus berjalan dan semoga Polsek – Polsek lainya dapat meneladani Polsek Satui” ungkapnya. (q cox, Imran)

 

Reply