Jatim Raya

Tingkatkan Kemampuan Teritorial, Kodim 0809 Kediri Bekali Anggotanya

22
×

Tingkatkan Kemampuan Teritorial, Kodim 0809 Kediri Bekali Anggotanya

Sebarkan artikel ini

KEDIRI (Suarapubliknews) – Jajaran Komando Distrik Militer (Kodim) 0809 Kediri melaksanakan pembekalan terhadap personilnya guna mengasah kemampuan dan kesiapsiagaan teritorial tugas pokok Tentara Nasional Indonesia TNI Tahun 2020

Kasdim 0809 Kediri Mayor Czi Gatot Palwo Edi mengatakan, kegiatan ini dalam rangka meningkatkan kemampuan para Prajurit dalam melaksanakan fungsi pembinaan, pemberdayaan dan pertahanan di wilayah

“Jika anggota memahami akan tugas pokoknya, maka fungsi teritorial akan berjalan sesuai yg di harapkan,” Ucap Mayor Czi Gatot Palwo Edi.di Aula Kodim 0809/Kediri Jl. A. Yani No. 16 Kota Kediri. Jum’at (21/2/2020)

Kata Gatot Palwo Edi, untuk materi pembinaan meliputi pengetahuan pembinaan Kesiapan Aparat Kewilayahan dan Kemampuan Teritorial Triwulan TA 2020.

“Prajurit teritorial itu harus bisa memiliki kesamaan langkah dan tindakan dalam menjalankan tugas pembinaan teritorial, baik tingkat perorangan maupun satuan.” Jelas Kata Kasdim

Ditambahkan Mayor Czi Martono (Pasi Binpuanter Siter Korem 082/Cpyj) tim pengawas kegiatan, jika anggota mengatahui akan tugas dan tanggung jawabnya, maka mereka akan dapat melaksanakan kewajiban dengan baik

“Aparat kewilayahan itu perlu memahami dan mampu melaksanakan tugas pembinaan teritorial agar memiliki kesamaan langkah dan tindakan dalam menjalankan tugas serta mampu berintegrasi dengan komponen bangsa lainnya,” Pinta Perwira menengah dari Korem itu

Hal yang sama juga di katakan Pasiter Kodim 0809/Kediri Kapten Arh Ajir selaku penyelenggara, bahwa aparat kewilayahan harus bisa lebih optimal, efektif dan efisien dalam melaksanakan tugas sehingga terwujud prajurit yang memiliki mental, disiplin, semangat yang tangguh dan profesional

“Tujuan Kegiatan di harapkan bisa menyamakan langkah dan misi para Babinsa dalam pengabdian kepada Bangsa dan Negara melalui tugas pembinaan teritorial di wilayahnya sehingga terwujut kemanunggalan TNI dengan rakyat,” Pungkas Kapten Arh Aji.r (q cox, Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *